Minggu, 26 Januari 2020 | 17:38:29 WIB | Dibaca : 1027 Kali

Pengurus IPHI Kecamatan Bantan Masa Bhakti 2019-2024 Dikukuhkan

Editor : Yeni Mayasari - Reporter : Bambang Riyanto - Fotografer : Indra Jaya
Pengurus IPHI Kecamatan Bantan Masa Bhakti 2019-2024 Dikukuhkan Teks foto: Pelantikan Pengurus IPHI Kecamatan Bantan Masa Bhakti Tahun 2019-2024, di Masjid Besar Ar-Rauddoh Kecamatan Bantan, Minggu (26/1/2020).

BANTAN, PROKOPIM - Bupati Bengkalis yang diwakili Sekretaris Daerah, H. Bustami HY hadiri acara pelantikan pengurus Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kecamatan Bantan masa bhakti tahun 2019-2024, Minggu (26/1/2020), bertempat di Masjid Besar Ar-Rauddoh Kecamatan Bantan.

Hadir dalam acara pengukuhan IPHI Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Bengkalis, H Heri Indra Putra, Para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pengawas di Lingkup Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Camat Bantan Sufandi, Ketua MUI Kabupaten Bengkalis H. Amrizal, Kepala KUA Kecamatan Bantan H. Mahmud dan para undangan lainnya.

Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dan pembacaan surat keputusan IPHI Kecamatan Bantan masa bhakti 2019-2024. Kemudian dilanjutkan dengan pelantikan pengurus IPHI Kecamatan Bantan oleh Wakil Ketua Ikatan Haji Indonesia Persaudaraan (IPHI) Kabupaten Bengkalis H. Nurnawawi. 

Sekretaris Daerah H. Bustami mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya pengurus IPHI Kecamatan Bantan. “Saya atas nama pribadi maupun Pemerintah Kabupaten Bengkalis mengucapkan selamat dan sukses. Saya yakin IPHI di Kecamatan Bantan ini bukan hanya bajunya saja yang putih dan bersih, tetapi hati, fikiran dan lisannya juga bersih, karena sesungguhnya hal itulah yang akan dinilai Allah SWT,’’ ungkap Sekda.

Maka dari itu, kedepannya peran IPHI yang selama ini banyak memberikan kontribusi positif dalam mendukung program Pemerintah Kabupaten Bengkalis khususnya dalam peningkatan kualitas mental spiritual Ummat untuk terus ditingkatkan lagi, dalam upaya mencapai visi misi pembangunan Kabupaten Bengkalis 2016-2021 sebagaimana yang kita cita-citakan.

“Kepada pengurus IPHI yang baru dikukuhkan agar membuat program kerja yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan jama’ah dengan memperhatikan karakteristik Kecamatan Bantan sebagai  gerbang utama Kabupaten Bengkalis yaitu sebagai pusat pemerintahan, pusat pendidikan terpadu dan pusat pengembangan budaya serumpun," pesan Sekda Bengkalis tersebut.