DURI, PROKOPIM - Bupati Bengkalis Kasmarni bersama Bupati Bengkalis ke-14 Amril Mukminin serta Wakil Bupati Bengkalis H. Bagus Santoso, menghadiri Pelantikan Dewan Pengurus Daerah Paguyuban Keluarga Besar Puja Kesuma Kabupaten Bengkalis periode 2022 - 2027 di Aula Hotel Surya Duri, Minggu 14 Mei 2023.
Pelantikan tersebut, dilakukan langsung oleh Ketua DPW Puja Kesuma Provinsi Riau Anton.S yang mana bertindak sebagai Ketua DPD Puja Kesuma Kabupaten Bengkalis yakni Sukatno, Sekretaris Sunarno dan Bendahara Rahmad Hidayat.
Sedangkan Bupati Bengkalis Kasmarni, dinobatkan sebagai Ketua Dewan Pelindung Pujakesuma dan Wakil Bupati Bengkalis sebagai Ketua Dewan Pembina Pujakesuma Kabupaten Bengkalis.
Dalam sambutannya, Bupati Bengkalis mengapresiasi Pujakesuma Kabupaten Bengkalis. Beliau optimis, dengan keberadaan Pujakesuma akan menjadi organisasi yang besar, solid dan berintegritas dalam membangun Kabupaten Bengkalis.
“Keberadaan organisasi DPD Pujakesuma, merupakan khazanah yang patut disyukuri. Karena dapat menjadi salah satu pilar penopang pembangunan daerah. Apalagi Pujakesuma memiliki pengurus dan anggota yang menanamkan nilai kebersamaan dan persatuan yang kuat sehingga menjadi modal besar dalam membangun Kabupaten Bengkalis ini nantinya,” ujarnya.
Diakui, Kepala Daerah Bengkalis, kedekatannya dengan masyarakat Pujakesuma tidak perlu diragukan lagi. Karena, beliau saat inj juga telah menyandang gelar adat Kanjeng Mas Tumenggung Kasmarni Purbaningtyas dari Keraton Surakarta Hadiningrat, Solo, Jawa Tengah.
“Belum lagi saat ini, yang menjadi wakil saya dalam membangun negeri junjungan ini juga adalah putra asli Pujakesuma, Bapak H. Bagus Santoso. Artinya dengan kedekatan kita ini, tentunya harus terus dirawat, ditingkatkan, dan harus menjaga kerukunan dan rasa kekeluargaan yang telah terbina selama ini,” tuturnya.
Meskipun berbeda suku dan bahasa, Kasmarni berharap masyarakat jawa yang ada di Kabupaten Bengkalis harus tetap solid, bersama masyarakat suku lainnya.
Menurutnya, apapun sukunya, dimanapun keberadaannya, seluruh masyarakat di Kabupaten Bengkalis harus kompak dan bersatu.
“Kami tidak pernah menganggap keluarga Pujakesuma sebagai pendatang, melainkan kita semua adalah warga masyarakat Kabupaten Bengkalis yang bertujuan satu, yakni membangun Kabupaten Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera,” ucapnya.
Ikut mendampingi Kasmarni dalam kegiatan tersebut, Gubernur Riau diwakili Kepala Dinas PMD dan Dukcapil Prov. Riau Djoko Edi Imhar, Anggota DPRD Prov. Riau Iwandi, Plt. Sekretaris Daerah Bengkalis dr. Ersan Saputra TH, Anggota DPRD Bengkalis, serta Para Pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Camat Mandau Riki Rihardi, Camat Bathin Solapan Muhammad Rusydy, Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay, Camat Talang Muandau Risky Afriandi, serta warga Pujakesuma di Kabupaten Bengkalis.