DUMAI, PROKOPIM – Sehubungan dengan akan dilaksanakan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-118 Tahun Anggaran (TA) 2023, di Kabupaten Bengkalis tepatnya di Desa Sebagar Kecamatan Bathin Solapan.
Pada kesempataan tersbut Bupati Bengkalis Kasmarni diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan H. Bustami HY menghadiri Video Conference Paparan Rencana Pelaksanaan TNI Manunggal TMMD Bersama Aster Kasad yang dipaparkan oleh Kodim 0303 Bengkalis Letkol Arh. Irvan Nurdin, bertempat di Makodim 0320 Kota Dumai, Rabu (13/9/2023).
Rangkaian acara diawali dengan pembukaan, menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Doa, Sambutan Aster Kasad dan dilanjutkan pemaparan tentang Rencana pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-118 TA 2023 oleh Kodim 0303 Bengkalis.
Dalam paparannya, Dandim 0303 Bengkalis, Letkol Arh. Irvan Nurdin mengatakan bahwa kegiatan TMMD Ke-118 yang dipusatkan di Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis dengan kegiatan fisik dan non fisik.
“Adapun sasaran Fisik Pembuatan Box Culvert, Jalan Nasyir RT 03 RW 09 Desa Sebangar Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis, kemudian peningkatan Jalan Karet Desa Boncah Mahang Kecamatan Bathin Solapan, menghubungkan Dusun Balam ke Desa Air Kulim dan Jalan Lingkar terminal untuk mempermudah masyarakat membawa hasil pertanian,” jelasnya.
Selanjutnya sasaran non fisik, diantaranya memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya bela negara, bahayanya narkoba, stunting, kesehatan bagi balita, UU Lalu Lintas dan angkutan jalan, di Desa Sebangar dan Boncah Mahang Kecamatan Bathin Solapan.
Pada kesempatan tersebut Bustami juga menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah memberikan kontribusi nyata dalam kegiatan TMMD di Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis.
"Kami Pemkab Bengkalis, tentunya sangat menyambut baik serta siap mendukung penuh kegiatan TMMD Ke-118 ini, mengingat kegiatan TMMD merupakan perwujudan tugas pokok TNI, sebagaimana dimaksud dalam Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia, salah satunya adalah membantu tugas Pemerintahan Daerah," ungkapnya.
Hadir pada acara tersebut Kasrem 031 Wira Bima Kolonel inf Achmad Daeng Leo, Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis H. Khairul Umam, Kepala Dinas Perkim Kabupaten Bengkalis Supardi dan Sekretaris Bapeda Syahruddin.