Rabu, 25 Oktober 2023 | 15:50:35 WIB | Dibaca : 1591 Kali

Dalam Waktu Dekat Lapangan Golf Sri Lelawangsa Bengkalis Difungsikan Kembali

Editor : Indra - Reporter : Beby Candra - Fotografer : Beby Candra
Dalam Waktu Dekat Lapangan Golf Sri Lelawangsa Bengkalis Difungsikan Kembali Teks foto:

BENGKALIS, PROKOPIM – Bupati Bengkalis melalui Wakil Bupati Bengkalis Dr H Bagus Santoso melihat langsung kondisi Lapangan Golf Sri Lelawangsa Bengkalis, Desa Wonosari yang belum difungsikan selama tujuh tahun. 

Bagus menegaskan dimasa kepemimpinan Kasmarni – Bagus Santoso (KBS) aset Pemkab di Lapangan Golf ini secepatnya akan difungsikan kembali. 

Tegasan tersebut disampaikan Wakil Bupati Bengkalis Dr Bagus Santoso saat melihat langsung kondisi Lapangan Golf Sri Lelawangsa Bengkalis, Rabu (25/10/2023).

Kehadiran Wabup Bagus Santoso disambut Langsung Kadis Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis Edi Sakura dan Kepala UPT Pengelolaan dan Pengembangan Sarana Olahraga Guruh Tri Abdillah.

Bagus mengatakan dimasa Kepemimpinan KBS sangat bangga dan senang atas kerjasama dengan rekan kerja Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Bengkalis yang sudah menginisiasi maen terus di lapangan golf ini. Kita memiliki aset yang luar biasa yang harus kita fungsikan kembali.

“Selain kita bisa bermain di lapangan ini, kita juga disuguhkan dengan pemandangan yang sangat luar biasa. Apalagi ada hutan kota, waduk disini sangat nyaman sekali”, ucap Bagus.

Bagus juga menginginkan lapangan golf ini kedepannya akan menjadi objek wisata bagi pecinta pegolfer dan masyarakat di Kecamatan Bengkalis.

Senada paparan diatas Kadis Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis Edi Sakura mengatakan peranan penting dan mendukung dalam permainan golf adalah green golf, kami akan memasukkan anggaran untuk perbaiki green golf pada tahun 2024.

Untuk bangunan Gedung kami akan melakukan kajian tekhnis, untuk penjaga lapangan UPT Disparbudpora sudah ada penjaganya, dimana satu shift ada enam orang.

Tampak Hadir Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bengkalis Muhammad Lukman, Camat Bengkalis Taufik Hidayat, Sekretaris BPKAD Muhammad Firdaus, Manager Bank Bri Cabang Bengkalis dan mewakili KONI Said Busra Mufrizal.