PEKANBARU, PROKOPIM - Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan Bustami HY hadiri acara Tepuk Tepung Tawar Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Akmal Abbas, bertempat di Balai Adat Melayu Riau, Kamis (2/11/2023).
Upacara adat tersebut diselenggarakan oleh Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) yang dilakukan secara bergiliran. Mulai dari Gubernur Riau yang nuga bergelar Datuk Seri Setia Amanah H. Syamsuar, Wakil Gubernur Riau atau Datuk Seri Timbalan Setia Amanah Brigjen TNI (Purn) H. Edy Afrizal Natar Nasution, Ketua Umum MKA LAMR Datuk Seri H. R. Marjohan Yusuf, Ketua Umum DPH LAMR Datuk Seri H. Taufik Ikram Jamil, Pendiri LAMR OK Nizami Jamil.
Kemudian Ketua Dewan Kehormatan Adat LAMR Datuk H. Wan Abu Bakar, Sultan Pelalawan H. Tengku Besar Kamaroeddin, Seri Paduka Yang Dipertuan Agung Raja Gunung Sahilan XII, H. Tengku Muhammad Nizar, Tokoh Masyarakat Riau H. Saleh Djasit, Ketua Perhimpunan Kekerabatan Resam Kerajaan Indragiri H. Raja Maizir Mit dan Imam Masjid Agung An Nur H. Amin Yono Syukur.
Dalam sambutannya Kepala Kejaksaan Tinggi Riau yang baru Akmal Abbas, menyampaikan bahwa dengan kehadiran dirinya semoga dapat diterima masyarakat Provinsi Riau dan dapat berkonstribusi bagi pembangunan Provinsi Riau untuk menjadikan Provinsi Riau lebih makmur, maju dan sejahtera. Khususnya dalam penegakan hukum yang profesional dan humanis. Sebagaimana yang telah diamanatkan oleh Jaksa Agung Republik Indonesia Burhanuddin, ucapnya.
Dan pada kesempatan tersebut Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan Bustami HY mengucapkan selamat datang dan bertugas di Provinsi Riau Bumi Lancang Kuning kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Akmal Abbas.
"Semoga dengan mengemban tugas di Provinsi Riau semakin mempererat tali sillaturrahmi dan juga dapat meningkatkan kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Bengkalis dalam rangka pelaksanaan tugas khususnya dalam bidang penegakan hukum," harap Bustami.
Terlihat hadir Forkopimda Provinsi Riau serta Bupati/Walikota se-Provinsi Riau dan tamu undangan lainnya.