PEKANBARU, PROKOPIM - Bupati Bengkalis diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Andris Wasono menghadiri acara Pelantikan Pengurus Komisariat Wilayah (Komwil) Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau Periode 2022-2024 Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (FORSESDASI) sekaligus seminar dan rapat kerja sekda se-Provinsi Riau.
Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis dr. Ersan Saputra TH dilantik sebagai Wakil Ketua Komwil Kabupaten Kota se-Provinsi Riau oleh Sekretaris Daerah Provinsi Riau SF Hariyanto, disaksikan langsung Sekjen Kemendagri H. Suhajar Diantoro, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat Administrator se-Provinsi Riau.
Sementara yang menjabat sebagai ketua adalah Sekretaris Kota Pekanbaru H Muhammad Jamil, Jum'at (24/11/2023) di Hotel Grand Elite Sultan Ballroom.
Dalam arahan Plt. Gubernur Riau yang dibacakan Sekda Provinsi Riau SF Hariyanto mengatakan, FORSESDASI Provinsi Riau telah dibentuk melalui Rapat Pembentukan Pengurus Komwil Forsesdasi Provinsi Riau yang dilaksanakan pada 13 Juli 2022 lalu dan telah ditetapkan dengan Surat Keputusan Gubernur Riau selaku Dewan Pengawas Provinsi Riau nomor: 01/DPW- Forsesdasi/2022.
“Kami menyambut baik dibentuk dan dikukuhkannya KOMWIL FORSESDASI Provinsi Riau sebagaimana Visi FORSESDASI yang tertuang dalam anggaran dasar yakni “Bersatu padu menuju aparatur Profesional dalam rangka mewujudkan otonomi daerah” dan Misi-nya sebagai pemersatu NKRI.
Dengan Visi dan Misi FORSESDASI tersebut, kami yakin bahwa Forum Komisariat Wilayah FORSESDASI yang dilantik saat ini, mampu mendukung dan mensukseskan tugas-tugas Kepala Daerah dengan baik terutama dalam penerapan kebijakan Pemerintah Pusat terkait reformasi birokrasi, pengentasan kemiskinan, peningkatan investasi, intervensi stunting, penggunaan produk dalam negeri, serta akselerasi digitalisasi administrasi pemerintah dengan membangun konektivitas dan sinkronisasi dengan Pemerintah Pusat, harap Sekdaprov.
Disisi lain, SF Hariyanto dalam sambutannya juga menyampaikan dukungan penuh untuk pembangunan jembatan Sei Pakning-Bengkalis.
Beliau optimis Pembangunan jembatan Bukit Batu Pakning yang diperkirakan panjangnya 6,1 kilometer itu bisa terwujud.
"Saya sudah bikin MoU nya, nanti diteken Pak Gubernur dengan Bupati Bengkalis. Mari kita perkuat sinergisitas dan kerja sama. Karena tanpa kerja sama maka tidak akan mungkin bisa kita lakukan. Namun Jika kita punya niat yang baik untuk membangun daerah ini, maka jangan main Politik lah," terangnya.
Sementara itu, Bupati Bengkalis diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andris Wasono menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas dilantiknya Komwil Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau.
"Semoga amanah dalam mengemban jabatannya dan mampu membawa Provinsi Riau khususnya Kabupaten Bengkalis menuju transformasi ke arah yang lebih baik," harap Andris.
Kemudian tambahnya, atas nama Pemerintah Kabupaten Bengkalis kami mengucapkan terima kasih atas dukungan penuh Pemerintah Provinsi Riau terhadap usulan pembangunan jembatan di Kabupaten Bengkalis.
“Informasi ini tentunya menjadi angin segar bagi masyarakat dan seluruh stakeholder Kabupaten Bengkalis guna memperkuat kinerja demi kemajuan pembangunan yang dinanti-nantikan oleh masyarakat negeri junjungan” ucap Andris.