Teks foto: Foto Bersama Pada Pertandingan Sepak Bola Persahabatan antara PS. Korpri Kab. Bengkalis, Dinas ESDM Provinsi Riau dan Tim Sepak Bola PT. PHR.
PEKANBARU, PROKOPIM – Bupati Bengkalis diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkalis, Toharudin, menghadiri sekaligus memberikan dukungan moril kepada para pemain PS. Korpri Bengkalis pada pelaksanaan pertandingan sepak bola persahabatan antara PS. Korpri Kabupaten Bengkalis, Dinas ESDM Provinsi Riau, dan Tim Sepak Bola PT. Pertamina Hulu Rokan (PHR).
Pertandingan persahabatan ini digelar pada Sabtu (18/10/2025), di Lapangan Sanggar Karyawan Rumbai, Pekanbaru, sebagai tindak lanjut dari surat tanggapan partisipasi yang disampaikan oleh PT. Pertamina Hulu Rokan kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis selaku pembina PS. Korpri Bengkalis.

Dalam kesempatan tersebut, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Toharudin, menyempatkan diri untuk menyapa langsung para pemain PS. Korpri Bengkalis yang tengah bersiap di pinggir lapangan. Dengan penuh semangat, ia memberikan motivasi serta dorongan agar tim tampil percaya diri dan menjunjung tinggi nilai sportivitas.
“Pertandingan ini bukan semata-mata ajang kompetisi, tetapi juga momentum untuk memperkuat silaturahmi dan memperluas jejaring kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Bengkalis dengan PT. Pertamina Hulu Rokan dan juga Dinas ESDM Provinsi Riau. Kami berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut sebagai wadah mempererat kebersamaan dan membangun semangat sportivitas,” ujar Toharudin.

Selain memberikan dukungan moral, Toharudin juga mengapresiasi semangat para pemain PS. Korpri Bengkalis yang telah mempersiapkan diri dengan baik dalam mewakili daerah. Ia berharap keikutsertaan tim Korpri Bengkalis dapat menjadi sarana mempererat hubungan kelembagaan dan memperkokoh sinergi lintas instansi.
Pertandingan berjalan dengan suasana penuh keakraban. Para pemain dari ketiga tim tampil kompak dan menjadikan laga ini sebagai ajang menjalin persahabatan, memperkuat koordinasi, serta menumbuhkan semangat kebersamaan antara pemerintah daerah dan dunia industri energi di Provinsi Riau.

Adapun hasil pertandingan, PS Korpri Bengkalis berhasil meraih kemenangan 2–0 atas Tim PHR Hulu Rokan, dan pada laga berikutnya harus mengakui keunggulan Dinas ESDM Provinsi Riau dengan skor 1–3. Alhamdulillah, hasil ini menjadi motivasi agar ke depan PS. Korpri Bengkalis semakin meningkatkan latihan dan kekompakan tim untuk menghadapi pertandingan berikutnya.