Teks foto:
BENGKALIS, PROKOPIM - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi Riau sukses menggelar Monitoring dan Evaluasi (Monev) di Kabupaten Bengkalis Senin, 3 November 2025.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengoptimalkan pelaksanaan program PKK di berbagai tingkatan serta memperkuat sinergi antar wilayah demi keberhasilan 10 Program Pokok PKK.
Acara yang berlangsung di Kantor TP-PKK Kabupaten Bengkalis ini dihadiri oleh Ketua TP PKK Provinsi Riau, Hj. Henny Sasmita Wahid.
Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis, Hj. Siti Aisyah, beserta seluruh pengurus PKK kecamatan serta desa turut hadir secara daring. Partisipasi aktif juga terlihat dari seluruh Ketua TP-PKK kecamatan, kelurahan, dan desa se-Kabupaten Bengkalis, baik secara tatap muka maupun virtual.
Ketua TP-PKK Kecamatan Bengkalis diwakili Wakil Ketua IV H. Yuhelmi dalam eksposnya, menyoroti capaian program unggulan di Kabupaten Bengkalis, terutama pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak melalui sosialisasi, pembinaan, pendampingan, dan edukasi di tingkat desa. Program Perlindungan Perempuan dan Anak oleh Pokja 1 menjadi andalan dengan layanan sosial dan pembinaan mental bagi korban kekerasan dan musibah. Selain itu, sosialisasi literasi digital juga digencarkan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap teknologi, khususnya di kalangan remaja dan ibu rumah tangga.
Berkat program-program tersebut, angka perkawinan anak di pedesaan Bengkalis menurun drastis, dengan rata-rata usia perkawinan kini mencapai 19 tahun ke atas, menandakan meningkatnya kesadaran akan pentingnya pendidikan, kesehatan reproduksi, dan perencanaan keluarga.
TP-PKK Bengkalis juga terus menjalankan Gerakan Keluarga Indonesia dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan dan Ekonomi, bekerja sama dengan Dinas PMD, Dinas Pendidikan, Bunda PAUD, serta pihak swasta.
Program-program yang dilaksanakan meliputi, Peningkatan kualitas pendidikan keluarga dan anak usia dini. Pembinaan ketahanan keluarga dan pemberdayaan perempuan. Pelatihan ekonomi produktif bagi pelaku UMKM dan usaha rumah tangga dan Kerja sama dengan Baznas dan pihak swasta dalam penguatan ekonomi keluarga.
Dalam bidang perencanaan keluarga, PKK Bengkalis menggandeng Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, dan berbagai lembaga untuk mewujudkan keluarga sehat dan tangguh melalui sosialisasi dan pelatihan perencanaan keluarga.
Wakil Ketua IV TP-PKK Bengkalis, Yuhelmi, melaporkan bahwa PKK Bengkalis telah melaksanakan berbagai kegiatan di 11 kecamatan, 136 desa, dan 803 kelompok PKK RW, berkat kolaborasi erat dengan berbagai OPD yang memperkuat administrasi, dokumentasi, dan efektivitas program. Sejumlah Nota Kesepahaman (MoU) juga telah ditandatangani untuk memperkuat sinergi di bidang pendidikan, ekonomi, dan sosial.
Kegiatan Monev ini juga menjadi ajang berbagi pengalaman antar-Pokja, di mana Pokja 1–4 memaparkan program dan hasil kerja masing-masing,
Kala itu Hj. Henny Sasmita Wahid selaku Ketua TP-PKK Provinsi Riau, mengapresiasi kinerja PKK Bengkalis dan menekankan bahwa Monev adalah momentum penting untuk meneguhkan komitmen dalam menjalankan 10 Program Pokok PKK.
“Saya sangat mengapresiasi semangat dan kinerja seluruh kader PKK Bengkalis. Monitoring ini adalah bukti nyata bahwa PKK di daerah terus bekerja dengan hati dan dedikasi tinggi. Semoga sinergi ini menjadi inspirasi bagi daerah lain di Riau,” ujarnya.
Beliau juga menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dan inovasi dalam setiap kegiatan PKK agar dapat menjawab kebutuhan masyarakat modern.
“Keberhasilan pembangunan diukur dari kualitas keluarga. Kader PKK harus terus menjaga semangat dan memperkuat koordinasi untuk masyarakat yang lebih sejahtera,” tambahnya.
Kegiatan Monitoring dan Evaluasi TP-PKK Provinsi Riau di Kabupaten Bengkalis ditutup dengan harapan agar seluruh kader terus menjaga kekompakan, semangat, dan dedikasi dalam memberdayakan keluarga. Dengan kerja sama, inovasi, dan ketulusan hati, PKK diharapkan menjadi garda terdepan dalam membangun keluarga berdaya, masyarakat tangguh, serta Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah, Maju, dan Sejahtera.
