Minggu, 02 Oktober 2016 | 11:36:00 WIB | Dibaca : 478 Kali

750 Orang Kafilah Bengkalis Bakal Ramaikan Pawai Ta’ruf Pada Pelaksanaan MTQ Tingkat Provinsi Riau

750 Orang Kafilah Bengkalis Bakal Ramaikan Pawai Ta’ruf Pada Pelaksanaan MTQ Tingkat Provinsi Riau Teks foto: Plt Setda Kabupaten Bengkalis H Arianto memberikan Pengarahan pada Rapat Persiapan dan Pemantapan Kafilah Kabupaten Bengkalis pada MTQ Tingkat Provinsi Riau ke 35.

BENGKALIS, HUMAS - Perhelatan Musabaqoh Tilawatil Qur'an ke-35 tingkat Provinsi Riau, yang  bakal diselenggarakan pada tanggal 8-16 Oktober 2016 mendatang, acara yang akan dipusatkan di Mesjid Agung Annur Pekanbaru Riau, di ikuti seluruh Kabupaten/Kota se Provinsi Riau.

Untuk menyambut acara MTQ ke-35 Provinsi Riau, Pemda Bengkalis, dalam hal ini Bagian Kesra Setda Bengkalis mentaja rapat persiapan dan pemantapan Kafilah dan official Kabupaten Bengkalis, pada Jumat (30/10/2016) malam, bertempat di aula Surya Hotel Bengkalis.

Dalam rapat persiapan dan pemantapan yang dipimpin oleh Plt Setda, H Arianto, yang juga selaku Ketua Harian LPTQ Bengkalis, menjelaskan, sebanyak 750 orang dari kafilah Bengkalis akan meramaikan pawai ta’ruf pada pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Riau ke-35, maka oleh sebab itu, Arianto menginstruksikan kepada Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Kabupaten Bengkalis, selaku Koordinator, harus bekerja keras untuk mensukseskan agar Kabupaten Bengkalis  menjadi yang terbaik, yakni juara Umum se Provini Riau dan LPTQ serta Dinas pemerintahan terkait sifatnya hanya membantu melaksanakan dengan baik.

"Meskipun memang waktunya cukup mepet, tinggal 7 hari lagi, maka pelaksanaan rapat ini bertujuan agar berbagai hal yang diperlukan dalam pelaksanaan MTQ nantinya dapat benar-benar dimatangkan dengan sebaik mungkin.”' kata Ketua Harian LPTQ ini.

Walau bagaimanapun, sebagai Plt Sekda, Arianto berharap semua pihak yang tergabung di dalam pelaksanaan MTQ ini, diharapkan dapat bekerjasama dengan baik. Sehingga Bengkalis dapat meraih predikat terbaik, Tutup Arianto.