Jumat, 11 Agustus 2017 | 1:47:01 WIB | Dibaca : 589 Kali

Tingkatkan Kemitraan dan Kerjasama antar Negeri Serumpun Lewat Silaturahmi

Editor : Fadli - Reporter : Yudi Sergio - Fotografer : Haliyun Nai'im
Tingkatkan Kemitraan dan Kerjasama antar Negeri Serumpun Lewat Silaturahmi Teks foto: Plt Sekretrais Daerah H Arianto foto bersama dengan pengurus DMDI dan RTM Melaka saat menghadiri acara Malam Kesenian Jelajah Silaturahim Melaka-Bengkalis, Kamis (10/8/2017) malam.

BENGKALIS, HUMAS - Hubungan antara Kabupaten Bengkalis dan Negeri Melaka, baik dari aspek historis maupun jalinan keluarga sudah terjalin erat dan berlangsung sejak lama.

Meski dipisahkan perairan Selat Melaka yang menjadi pembatas administrasi antara negara, namun tidak mampu memisahkan ikatan kuat antar Negeri Serumpun Melayu

Demikian dijelaskan Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis H Arianto, saat membacakan sambutan Bupati Bengkalis, pada acara Malam Kesenian Jelajah Silaturahim Melaka-Bengkalis, Kamis (10/8/2017) malam, di Lapangan Tugu Bengkalis.

Arianto juga berharap, agar silaturrahmi yang terjalin selama ini semakin kokoh antar rumpun Melayu serantau, sehingga dapat meningkatkan kemitraan dan kerjasama antar Kabupaten Bengkalis dengan Negeri Melaka.

“Semoga ikatan silaturahim yang selama ini terbangun semakin kokoh, apalagi didukung dengan keterbukaan masyarakat Bengkalis dan Melaka dalam menerima saudara serumpun,” jelas Arianto, berharap.

Lebih lanjut Arianto mengatakan, sebagai negeri rumpun Melayu, antara Kabupaten Bengkalis dan Melaka, punya tanggung jawab untuk melestarikan budaya Melayu, agar tak lekang di telan perkembangan zaman.

Oleh karena itu, kerjasama dalam pelestarian budaya Melayu mesti diprioritaskan. Salah satu upaya yang dapat dilakukan melalui pertukaran pemuda dan penggiat seni budaya Melayu.

“Alhamdulillah, melalui Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI), secara konsisten antara negera serumpun telah melakukan langkah-langkah konkrit untuk mempertahankan jati diri dan budaya Melayu, salah satunya melalui pertukaran pemuda dan penggiat seni budaya Melayu,” tutup Arianto.

Hadir dalalam kegiatan tersebut, Pengurus DMDI Malaysia Saiful Azrin bin Mohammed Salleh dan Muhammad Shzwan bin Amzah, Pengurus Radio Televisi Malaysia, H Idzham Hadi Sidik, H Adjis dari Perwakilan DMDI Provinsi Riau, para artis Malaysia, Datuk Muhammad Nasir Abdul Wahab, Tuan SK Muhammad Ralif Salin dan Muhammad Nizam Laksmana.

Dari Bengkalis, hadir dalam acara malam kesenian tersebut, diantaranya Ketua Majelis Kerapatan Adat LAM Riau Bengkalis, H Zainuddin Yusuf dan Wakapolres Bengkalis Kompol Taufiq Hidayat Thayeb.

Sementara dari Pemerintah Kabupaten Bengkalis, ikut hadir Asisten Perekonomian dan Pembangunan, H Heri Indra Putra, Plt Asisten Pemerintahan Hj Umi Kalsum, Kepala Dinas Sosial Darmawi, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa H Ismail, dan ribuan masyarakat Bengkalis yang memadati lapangan Tugu Bengkalis. ***