BUKIT BATU, HUMAS – Bupati Bengkalis Amril Mukminin pada malam yang ke-16 Ramadhan melakukan safari di Kecamatan Bukit Batu tepatnya di Masjid Al-Mizan Desa Sejangat, (31/05/2018) malam.
Safari Pemerintah Kabupaten Bengkalis ini merupakan safari Ramadhan sekaligus silaurrahmi di setiap kecamatan pada tahun 2018 M/1439 H, dan kunjungan di Bukit Batu merupakan safari yang ke sepuluh dari 11 Kecamatan yang ada di Kabupaten Bengkalis.
Dalam pelaksanaan safari Ramadhan 1439 H tersebut, Bupati Amril Mengajak masyarakat Bukit Batu untuk memperbanyak sedekah dibulan yang penuh berkah ini.
”Mari kita tingkatkan ibadah kita di bulan yang penuh berkah ini terutama memrbanyak sedekah karena di bulan ramadhan amal ibadah kita dilipatgandakan”, ajaknya
Bupati Amril juga menghimbau kepada masyarakat Bukit Batu, karena kondisi negara dan daerah kita yang saat ini sedang mendapat musibah serangan terorisme. Mari kita tangkal paham-paham radikalisme di negeri junjungan ini.
Tetap kita tingkatkan ajaran islam yang kaffah dan mari kita tetap jaga dan ciptakan kehidupan masyarakat yang rukun dan damai, aman serta tentram, papar Amril.
Kemudian terkait aksi terorisme yang terjadi di Surabaya dan Mapolda Riau beberapa waktu lalu, Bupati Amril mengingatkan seluruh masyarakat di Negeri Junjungan, tidak terkecuali warga Bukit Batu untuk lebih waspada dan peduli dengan lingkungan sekitar.
“Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis, khususnya di Kecamatan Bukit Batu ini, kami harapkan untuk mengaktifkan kembali Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling),” pinta orang nomor satu di Negeri Junjungan.
Sebelumnya, pada 22 Mei 2018 lalu, Pemerintah Kabupaten Bengkalis Telah mengadakan rapat koordinasi tentang peningkatan kesiapsiagaan untuk mengantisipasi gangguan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat dan persiapan pelaksanaan pilgub dan wagubri tahun 2018, jelas Amril.
Hasil rapat disepakati dengan dikeluarkannya maklumat bersama yang ditandatangani oleh Bupati Bengkalis, Dandim 0303 Bengkalis dan Kapolres Bengkalis, untuk mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan (siskamling) pada masing-masing RW/RT dan mewajibkan lapor 1x24 jam bagi tamu yang datang di lingkungan RT maupun RW, imbuhnya.
“Pada kesempatan itu juga telah ditandatangani pernyataan sikap dari seluruh komponen masyarakat Kabupaten Bengkalis mulai dari Bupati Bengkalis, Ketua DPRD, Kapolres, Dandim, Kajari, Ketua Ormas, dan Camat Se-Kabupaten Bengkalis tentang mengutuk keras tindakan terorisme dan tetap menjaga kondisi agar tetap tenang serta memberikan dukungan kepada aparat keamanan untuk pemberantasan terorisme,” kata Amril
Bupati Amril juga berhap kepada masyarakat Bukit Batu khususnya, untuk selalu mengawasi keluarganya dari pengaruh narkoba, dikarenakan daerah kecamatan Bukit Batu adalah jalan lintas antar kabupaten jadi barang haram ini sangat mudah untuk masuk dilingkungan, tutupnya.
Selain Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis, Kasmarni Amril yang juga istri Bupati Bengkalis, tampak hadir bersama Bupati Amril diantaranya Bapak Setda H Bustami HY beserta istri.
Kemudian anggota DPRD Kabupaten Bengkalis daerah Pemilihan Bukit Batu-siak kecik, Aisyah, Seluruh Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat Administrator Lingkup Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Ketua DDII, Muhammad Subli, Ketua Baznas, Ali Ambar, Kapolsek Bukit Batu, Camat Bukit Batu, Reza Noverindra, Camat Siak Kecil, Mulyadi, Camat Bandar Laksamana, Afrizal, Danramil Bukit Batu dan undangan lainnya.
Kegiatan safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Bengkalis 1439 H di Masjid Al-Mizan, ditutup dengan tausyiah Ramadhan sekaligus do’a yang dipimpin oleh Ustadz Syawaluddin Siregar.