BENGKALIS, HUMAS – Bupati Bengkalis diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkalis H Bustami HY menerima kedatangan tim delegasi Sayembara Alunan Nusantara (SAN) Kompang dari Singapura dan Malaysia, minggu (5/8) malam, bertempat di Rumah Dinas Sekda Bengkalis.
Bustami mengucapkan selamat datang kepada tim delegasi SAN Kompang dari Singapura dan malaysia di Bengkalis Negeri Junjungan, seraya menjelaskan bahwa kompang di Bengkalis berkembang dengan pesat, baik dari segi kolaborasi dengan seni tari dan juga digunakan dalam acara adat di Bengkalis.
Tujuan Kedatangan tim SAN ke Bengkalis selain bersilaturahim juga melakukan perundingan supaya Kabupaten Bengkalis bisa menjadi tuan rumah dalam acara SAN kompang.
Pada acara Sayembara Alunan Nusantara tersebut nantinya setiap delegasi akan mengirimkan peserta. Diantaranya, Singapura 30 orang, malaysia 30 orang, Tanjung Balai Karimun 30 orang, Meranti 30 orang dan Aceh 40 orang.
Sebagai informasi tambahan, tim delegasi dari Singapura dan malaysia tersebut juga didampingi oleh tim dari Tanjung Balai Karimun.