Selasa, 30 Oktober 2018 | 23:03:30 WIB | Dibaca : 3288 Kali

Bupati Bengkalis Turut Berduka Cita Atas Wafatnya Tugimin S

Editor : Yeni Mayasari - Reporter : Tim Humas - Fotografer : Istimewa
Bupati Bengkalis Turut Berduka Cita Atas Wafatnya Tugimin S Teks foto: Almarhum Tugimin S

BENGKALIS, HUMAS – Innalillahi wa inna ilaihirojiun, telah berpulang ke Rahmatullah seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Tugimin S tadi sore, Selasa (30/10) sekitar pukul 18.12 WIB, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad, Pekanbaru. Demikian berita duka yang diterima Tim Humas dari Anton, keponakan Almarhum yang berada di Pekanbaru saat itu.

Atas nama Pemerintah Kabupaten Bengkalis, pribadi dan keluarga, Bupati Bengkalis Amril Mukminin mengucapkan duka yang sedalam-dalamnya. “Sesungguhnya kita adalah milik Allah dan kepada Allah kita akan dikembalikan. Semoga Allah SWT mengampuni dosa Almarhum dan menerima segala amal ibadahnya semasa hidup. Dan bagi keluarga yang ditinggalkan semoga mendapat ketabahan dan dapat mengambil tauladan dari perbuatan Almarhum yg baik semasa hidupnya. Dan kepada semua yang mengenal Almarhum agar dapat dengan ikhlas dan tulus memaafkan, jika selama bergaul dengan Almarhum, Almarhum membuat kesalahan. Baik itu yang disengaja atau tidak.” kata Amril.

Almarhum Tugimin S lahir di Bengkalis, 01 April 1961 dengan jabatan terakhir sebagai Kepala  Sub Bagian Tata Usaha Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bengkalis. Almarhum meninggalkan seorang istri, Marliah yang merupakan  Guru di SDN 2 Rimbas Kampung Bengkalis, serta tiga orang anak.

Berdasarkan keterangan keluarga,  Almarhum Tugimin tidak memiliki sakit serius, bahkan baru pulang menyelesaikan ibadah Umroh (26/10) lalu. Pada saat menunggu tas di Bandara Sultan Syarif Kasim Pekanbaru, Almarhum terlihat pucat dan mengeluh sakit di bagian jantung.  Oleh keluarga Almarhum langsung dibawa ke Rumah Sakit Petala Bumi Pekanbaru dan dirawat selama  dua hari sebelum dipindahkan ke RSUD Arifin Achmad.

Rencananya sore tadi Almarhum akan keluar dari Rumah Sakit karena kondisinya sudah membaik. Sebelum pulang, karena masuk waktu sholat Maghrib, Almarhum hendak melaksanakan sholat terlebih dahulu. Namun ketika mengambil wudhu’ di kamar mandi Rumah Sakit, Almarhum Tugimin terjatuh dan nyawanya tidak dapat tertolong lagi.

Saat ini jenazah Almarhum masih dalam perjalanan dari Pekanbaru menuju rumah duka di Jl. Bengkalis gg. Kebun Kapas IV Rimbas Kampung. Jenazah akan dikebumikan besok (31/10) di Tempat Pemakaman Umum Taman Kota Layu Bengkalis.