BOGOR, HUMAS – Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis Kasmarni Amril bersama seluruh jajaran Ketua TP-PKK Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia berkunjung ke Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Kamis (28/2). Kunjungan ini merupakan kegiatan penutup dari serangkaian acara dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) tahun 2019, yang telah berlangsung dari tanggal 26 Februari 2019 lalu, di Ballroom Puri Agung Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta.
Rombongan tiba di istana sekitar pukul 08.00 WIB dengan menggunakan 8 buah bus pariwisata. Tampak Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis Kasmarni Amril berada di bus nomor 4 bersama dengan Ketua TP-PKK Kabupaten/Kota lainnya. Setibanya di Istana Bogor, rombongan disambut dengan hangat oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersama Ibu Mufidah Jusuf Kalla beserta anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE KK).
“Selamat datang kepada para perempuan penggerak PKK dari berbagai pelosok tanah air yang telah meluangkan waktu untuk hadir ke Istana Bogor. Semoga sinergi antara OASE KK sebagai organisasi yang mewadahi istri-istri Menteri di Kabinet Kerja dengan PKK terus berlangsung dengan baik dan produktif”, kata Ibu Negara yang pada kesempatan itu tampak anggun dengan mengenakan kebaya warna merah.
Kemudian Ibu Negara Iriana Joko Widodo mempersilahkan anggota PKK untuk berdialog singkat dengannya yang dipandu oleh Sekretaris OASE KK Siti Faridah Pratikno.
Dengan adanya kunjungan ini, Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis Kasmarni Amril merasa bangga bisa diundang dan hadir di Istana Kepresidenan Bogor.
“PKK Kabupaten Bengkalis mendukung sepenuhnya kerjasama yang telah terjalin dengan baik antara OASE KK dan PKK dalam melestarikan dan mengembangkan produk asli buatan Indonesia karena kita cinta Indonesia”, kata Istri Bupati Amril Mukminin tersebut.