Sabtu, 06 April 2019 | 16:21:09 WIB | Dibaca : 945 Kali

Kantor Desa Wonosari Perdana Lakukan Penyuluhan Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial Oleh Dinas Perpustakan dan Arsip

Editor : Tim Humas - Reporter : Bambang Riyanto - Fotografer : Indra Jaya
Kantor Desa Wonosari Perdana Lakukan Penyuluhan Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial Oleh Dinas Perpustakan dan Arsip Teks foto: Penyuluhan Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip.
HUMAS, BENGKALIS - Kantor Dinas Perpustakan dan Arsip yang bekerja sama dengan Kantor Desa Wonosari taja Pemanfaatan Lahan Perkarangan yang Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial. kegiatan yang dilaksanakan di gedung pertemuan Balai Desa Wonosari, Selasa (6/4).
 
Kegiatan di mulai pada pukul 9.00 WIB Transformasi perpustakaan berbasis Inklusi Sosial, program ini merupakan hasil dari Rakornas di Jakarta beberapa minggu yang lalu. perpustakaan masuk dalam program dan kegiatan prioritas nasional perihal “Penguatan Literasi untuk Masyarakat”.
Masuknya perpustakaan dalam prioritas Nasional memberikan amanat kepada Perpustakaan Nasional (Perpusnas) untuk terus meningkatkan dan mengembangkan layanan perpustakaan di seluruh Indonesia yang berbasis Inklusi Sosial untuk kesejahteraan masyarakat. Perpustakaan saat ini menjadi elemen penting dalam pembangunan nasional. Pemerintah telah menunjukkan perhatian yang besar untuk pengembangan dan peningkatan peran perpustakaan di masyarakat.
 
Transformasi berbasis Inklusi Sosial inilah kita dapat masukkan-masukkan dari hasil rakor tersebut, untuk dapat melibatkan masyarakat, melibatkan instansi lain dalam langkah bagaimana mensejahtera masyarakat dan melibatkan ibu-ibu yang hadir pada hari ini.
Lanjutnya Suwarto, untuk itu Desa Wonosari yang pertama lakukan untuk Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial, dan dengan kegiatan ini Kepala Desa Wonosari sangat menyambut baik.
 
Adapun kegiatan tersebut dengan Narasumber dari Dinas Pertanian dan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bengkalis, yang juga dihadiri Kepala Desa Wonosari Suswanto dan peserta undangan lainnya.