Kamis, 22 Oktober 2020 - 14:47:46 WIB - Dibaca : 389 Kali
Terima Audiensi Dewan Pendidikan Kabupaten Bengkalis
Bersinergi Majukan Pendidikan di Kabupaten Bengkalis, Pesan Syahrial Abdi
Editor: Nurhadi - Rep: Muhammad Iqbal - Foto: Muhammad Iqbal
BENGKALIS, PROKOPIM – Penjabat (Pj) Bupati Bengkalis H. Syahrial Abdi menerima audiensi dan silaturahmi Pengurus Dewan Pendidikan Kabupaten Bengkalis periode 2020-2025, Kamis (22/10/2020) bertempat di ruang rapat Bupati Bengkalis.
Dalam pertemuan tersebut pengurus Dewan Pendidikan Kabupaten Bengkalis Periode 2020-2025 melaporkan rencana pelaksanaan pelantikan pengurus sekaligus meminta saran serta masukan dari Pj. Bupati Bengkalis agar organisasi tersebut dapat maju dan berkembang serta bisa lebih baik kedepannya.
Sementara itu Syahrial Abdi menyambut baik serta mengapresiasi kehadiran Dewan Pendidika Kabupaten Bengkalis.
"Kami sangat menyambut baik kedatangan Pengurus Dewan Pendidikan Kabubaten Bengkalis, kita berharap keberadaan Dewan Pendidikan dapat terus nantinya bersiergi dengan Pemerintah Daerah dalam memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Bengkalis." ungkap Abdi.
Sebagai informasi tambahan Pengurus Dewan Pendidikan Kabupaten Bengkalis yang akan di lantik tersebut di ketuai oleh Syamsul Nizar, Wakil ketua Muhammad Nazir, sekretaris Agusil Fridimalis, Wakil Sekretaris Abdul Kadir, Bendehara Sulis, ditambah beberapa bidang dan anggota lainnya.

Berita Lainnya
Sidang Senat Terbuka Politeknik, Bupati Tekankan Pentingnya Jadi Generasi Berintegritas dan Mengedepankan Karakter
Wakil Bupati Bengkalis Hadiri Musrenbang RKPD Provinsi Riau Tahun 2026
Bupati Bengkalis Pimpin Upacara Hardiknas 2025 dan Bacakan Amanat Menteri Pendidikan
Bupati Bengkalis Kasmarni Hadiri Kegiatan Halal Bihalal Bersama Pemerintah Kecamatan Mandau, Tegaskan Pentingnya Silaturahmi untuk Memperkuat Pembangunan Daerah
Tulis Komentar