Sabtu, 05 Februari 2022 - 15:23:14 WIB - Dibaca : 2351 Kali
Bupati Bengkalis Hadiri Pesta Pernikahan Putri Bungsu Syamsurizal
Editor: Indra - Rep: Sudiyo - Foto: Istimewa
BENGKALIS, PROKOPIM - Resepsi pernikahan putri Bungsu Mantan Bupati Bengkalis dua Periode (2005-2010, 2010-2015) Bapak Dr H. Syamsurizal bersama pasangannya diselenggarakan hari ini pada Sabtu (05/02/2022), di Grand Ballroom Lantai Dasar Hotel Pangeran Pekanbaru.
Pada kesempatan itu, Bupati Bengkalis yang akrab disapa Bukkas memberikan ucapan selamat pengantin baru kepada kedua mempelai Siti Fitria Fahmila, S.M, M.B.A dengan dr Muhammad Cakrasada Harahap.
"Semoga dapat membangun bahtera rumah tangga yang sakinah, mawaddah, warohmah, dan dapat berkekalan hingga akhir hayat dan hanya maut yang dapat memisahkan mempelai tersebut,” Do’a Bukkas.
Lebih lanjut, Bukkas berpesan agar kedua mempelai nanti dalam menjalani rumah tangga dapat saling mengerti satu sama lain dan saling menghargai. Serta selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT.
“Sekali lagi kami mendoakan agar pasangan ini dapat langgeng. Dan walimatul ’urs (pesta pernikahan) dapat berlangsung lancar dari awal hingga selesai,” paparnya.

Berita Lainnya
Dorong Lahirnya Atlet Tenis Berkualitas, Turnamen Bengkalis Open Tennis Beginner Resmi dibuka Bupati
Hadiri HUT Dekranas ke-45, Ketua Dekranasda Kabupaten Bengkalis Ajak Promosikan Produk Lokal
Bupati Hadiri Munas V Asosiasi Daerah Penghasil Migas dan Energi Terbarukan
Bupati Kukuhkan ASPEKPIR Kabupaten Bengkalis 2025–2030, Siap Perjuangkan Kesejahteraan Petani Sawit
Tulis Komentar