Selasa, 30 Januari 2024 - 15:08:32 WIB - Dibaca : 1489 Kali

Perkenalkan Penyuluh Agama Islam Program Bermasa, Kelurahan Rimbasekampung Kumpulkan Pengurus Masjid, Mushalla dan Majelis Ta’lim

Editor: Nurhadi - Rep: Tim Prokopim - Foto: Tim Prokopim
Teks foto: Kelurahan Rimbasekampung lakukan sosialisasi program bermasa tentang satu desa dan satu Kelurahan satu Penyuluh Agama Islam

BENGKALIS-PROKOPIM, Guna memperkenalkan sekaligus menyampaikan terkait tugas serta fungsi penyuluh agama islam atau da’i program unggulan bermasa Pemerintah Kabupaten Bengkalis, agar lebih diketahui dan bermanfaat ditengah-tengah masyarakat, Kelurahan Rimbasekampung lakukan sosialisasi program bermasa tentang satu desa dan satu Kelurahan satu Penyuluh Agama Islam, bertempat di Kantor Kelurahan Rimbasekampung, selasa (30/01/2024).

Kegiatan yang menghadirkan tokoh masyarakat, tokoh agama, pengurus masjid dan mushalla, pengurus majelis ta’lim Se-Kelurahan Rimbasekampung tersebut, dibuka secara resmi oleh Lurah Rimbasekampung melalui Sekretaris Kelurahan Rimbasekampung Nadrah.

Dalam kesempatan tersebut Seklur Rimbasekampung tersebut memperkenalkan para penyuluh agama islam (da’i) yang telah ditempatkan di Kelurahan Rimbasekampung.

“Alhamdulillah wujud implementasi dari program unggulan bermasa Ibu Bupati Kasmarni dan Wakil Bupati Bapak Bagus Santoso, yakni program pembinaan ummat satu desa dan satu kelurahan satu penyuluh keagamaan, saat ini di kelurahan kita telah ditugaskan Ustadz Andrian sebagai penyuluh agama islam atau da’i”. Ucap Seklur

Artinya, sambung wanita yang biasa disapa yeyen itu lagi, penyuluh agama kita ini diberi tugas oleh Pemerintah Kabupaten Bengkalis untuk menjadi sumber informatif, edukatif, advokatif serta sumber konsultatif masyarakat, sekaligus sebagai corong informasi pembangunan pemerintah kepada Masyarakat di Kelurahan Rimbasekampung.

Untuk itu lanjut Seklur Rimba situ lagi, kepada penyuluh agama agar lebih aktif nantinya menyampaikan informasi-informasi Pembangunan daerah kepada Masyarakat, sekaligu hendaknya dapat berperan aktif dalam meredam serta menyelesaikan setiap permasalahan ummat, termasuk mengurangi konflik, isu-isu miring bahkan berita hoaks, yang dapat meruntuhkan tali ukhuwah, rasa persatuan dan kesatuan umat, dengan menerapkan toleransi kehidupan dan moderasi di tengah-tengah Masyarakat.

Sementara itu Koordinator Penyuluh Agama Islam Kecamatan Bengkalis Ustadz Arfan Zahidi yang juga hadir saat itu menyampaikan kiranya masyarakat juga bisa membangun sinergisitas dengan penyuluh agama islam dalam membangun ummat dikelurahan ini.

“Silakan Bapak/Ibu pengurus masjid, mushalla, majelis taklim untuk memanfaatkan tenaga serta ilmu dari penyuluh kita ini untuk mengisi pengajian, Pendidikan alqur’an, maupun kegiatan-kegiatan keagamaan lainya.” Ajak Arfan

Selain itu, lanjut Ustadz muda itu lagi, kami berharap penyuluh agama kami ini nantinya agar bekerja sesuai aturan peraturan-undangan yang berlaku, bekerjalah sepenuh hati, hati-hati, tapi jangan sekehendak hati. bangun terus koordinasi, sinergi, kolaborasi dan harmonisasi dengan semua pihak yang ada di Kelurahan dan Kecamatan.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut ketua LPMK, BABINSA dan seluruh Pegawai Kelurahan,Pengurus Mesjid dan Musholla serta majlis taklim Kelurahan Rimbasekampung.


Berita Lainnya

Tulis Komentar