Selasa, 13 Februari 2024 - 9:54:42 WIB - Dibaca : 931 Kali
Bupati Bengkalis Hadiri Upacara Pendidikan Pembentukan Bintara
Editor: Indra - Rep: Beby Candra - Foto: Anggri Elsyafiandi dan Yudi Hendra
KAMPAR, PROKOPIM - Bertempat di Lapangan Upacara SPN Polda Riau, Kabupaten Kampar, Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan H. Bustami HY menghadiri Upacara Pembukaan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Gelombang I TA. 2024, Selasa (13/2/2024).
Pembukaan Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktuba) Polri ini dibuka secara langsung oleh Kapolda Riau Irjen. Pol. Mohammad Iqbal, S.I.K., M.H., sekaligus pemasangan tanda pangkat siswa yang disaksikan oleh Gubernur Riau diwakili Kasatpol PP beserta pejabat utama Polda, Forkopimda Riau serta Bupati/Walikota se-Provinsi Riau.
Ketika membacakan amanat Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri, Kapolda Riau menyampaikan bahwa pendidikan pembentukan Bintara Polri pada tahun ini memiliki beberapa kekhususan dalam penyelenggaraannya, sehingga memerlukan antisipasi dan kesiapan kita secara khusus pula dalam persiapan dan pelaksanaannya.
Alhamdulillah dari ratusan ribu pemuda di Provinsi Riau kalian yang terpilih, rasa syukur ini harus dirasakan betul, dedikasinya untuk belajar dan berlatih lebih kurang 5 bulan kedepan ananda melaksanakan pendidikan, hilangkan rasa malas, rasa negatif dan cemburu.
"Kalian harus ingat kedua orang tua yang membanggakan kalian, menunggu detik detik pelantikan kalian. Rasa syukur itu harus diwujudkan dengan keberhasilan. Doa dan rasa syukur adalah variabel yang di tunggukan orang tua kalian", tegas Polda.
Lebih lanjut Polda menegaskan dihadapan 147 Bintara. Saya akan tunggu dedikasi kalian, taktis, ilmu yang didapat, fisik yang kuat dan psikis untuk mewarnai baik dan buruknya nama besar Polri dimasa hadapan.
Dikesempatan tersebut Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan H. Bustami HY mengucapkan selamat dan berharap kepada para Bintara yang telah lulus seleksi bisa mengikuti pendidikan dengan sebaik-baiknya, agar mempersiapkan fisik, mental dan kesehatan.
“Kepada mereka semua bisa tuntas dengan sebaik-baiknya dan nanti kembali ke daerah, mengabdi bagi negara khususnya di Kabupaten Bengkalis dan Provinsi Riau,” tutur Bustami.
Berita Lainnya
Pemkab Bengkalis Terbitkan Surat Edaran Hari Libur Bagi Pekerja/Buruh Saat Pilkada 2024
Bupati Kasmarni Serahkan Mobil Ambulance dan Sertifikat Tenaga Kesehatan Teladan
STAIN Bengkalis Wisudakan 678 Mahasiswanya, Wabup Bagus Santoso Berikan Ucapan Selamat
Akhir Masa Jabatan, Pjs Bupati Bengkalis Pamit
Tulis Komentar