Rabu, 03 Juli 2024 - 17:18:12 WIB - Dibaca : 255 Kali

Tutup Turnamen Sepakbola Kapolres Cup 2024, Bupati Kasmarni Berikan Apresiasi

Editor: Nurhadi - Rep: Asih Ismayuni - Foto: M. Iqbal

BENGKALIS, PROKOPIM - Bupati Bengkalis Kasmarni memberikan apresiasi kepada Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro beserta jajaran yang telah menyelenggarakan turnament sepakbola "Kapolres Bengkalis Cup 2024" sempena Hari Bhayangkara Ke-78.

Apresiasi tersebut disampaikan Bupati Kasmarni dalam arahannya saat menutup turnament sepakbola "Kapolres Bengkalis Cup 2024" bertempat di Stadion Muhammad Ali Air Putih, Rabu, (03/07/2024).

"Semoga suasana yang penuh keceriaan, keakraban, persaudaraan seluruh elemen masyarakat dan atlet sepakbola ini bisa terus terpelihara dan ditingkatkan." Ujar Buk Kas.

Karena turnament sepakbola Kapolres Bengkalis Cup ini sambung Bupati Wanita Pertama di Kabupaten Bengkalis ini, merupakan momentum yang tepat bagi kita semua untuk menjadikannya sebagai sarana konsolidasi, adu bakat dan prestasi serta pencarian bibit-bibit potensial atlet sepakbola sekaligus menjadi kampanye bersama gerakan hidup sehat dan gemar berolahraga di Negeri Junjungan ini.

Sebelum dilakukannya pertandingan final dalam turnamen tersebut antara Desa Senggoro dan Desa Air Putih, Bupati yang bergelar Datuk Seri Setia Amanah Negeri itu juga berkesempatan menyaksikan pertandingan eksibisi antara Pejabat Utama Polres Bengkalis yang dipimpin langsung Kapolres Bengkalis Vs Pejabat Pemkab Bengkalis yang dikomandoi Wakil Bupati H. Bagus Santoso.

Dalam pertandingan eksibisi tersebut dimenangkan oleh kesebelasan Polres Bengkalis dengan skor 3-1.

Terlihat hadir dan ikut dalam pertandingan eksibisi tersebut, Dandim 0303 Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia Hermanto Bengkalis, anggota DPRD Rubi Handoko, Ketua Pengadilan Negri Bengkalis Bayu Soho Raharjo, Sekretaris Daerah Bengkalis dr. Ersan Saputra serta undangan lainnya.


Berita Lainnya

Tulis Komentar