Kamis, 26 September 2024 - 20:43:15 WIB - Dibaca : 583 Kali
Perdana Berkantor, PJs Bupati Pimpin Rakor Sampaikan Point Penting Kepada Seluruh PD
Editor: Nurhadi - Rep: Syariah - Foto: Asih Ismayuni dan Herma Safitri
BENGKALIS, PROKOPIM - Penjabat Sementara Bupati Bengkalis, Drs. Akhmad Sudirman Tavipiyono pimpin Rapat Koordinasi Perdana bersama Kepala Perangkat Daerah dan Camat se-Kabupaten Bengkalis.
Kedatangan Pjs Bupati di Kantor Bupati Bengkalis tersebut didampingi Sekretaris Daerah dr. Ersan Saputra TH dan Asisten Bupati Bidang Pemerintahan dan Perekonomian H. Toharudin. Kamis (26/9/2024) di Ruang Hang Tuah lt. II.
Ada beberapa poin penting yang menjadi fokus pembahasan Pjs Bupati. Diantaranya tentang kinerja, percepatan realisasi anggaran, isu-isu strategis upaya reduksi stunting dan kemiskinan ekstrem, sinergi dan kolaborasi. Tidak terkecuali, Pilkada serentak.
"Menindaklanjuti yang disampaikan pak Pj Gubernur, ada beberapa hal yang harus bersama-sama kita selesaikan di Kabupaten Bengkalis, yakni cakupan kinerja anggaran, kemudian penanganan stunting," kata Tavip.
Selain itu, percepatan realisasi anggaran tetap harus memaksimalkan konsolidasi pengadaan. Termasuk memonitor pekerjaan yang sedang/akan berjalan untuk segera diselesaikan sebelum tahun anggaran selesai.
Menurutnya, sinergi dan evaluasi diperlukan agar sistem pemerintahan memiliki arah kerja yang tepat, sehingga kebijakan daerah dapat terlaksana secara efektif dan efisien.
"Melalui pertemuan ini, saya mohon dukungan dari seluruh Kepala Perangkat Daerah, mari bersama kita jalankan sistem pemerintahan yang sudah berjalan baik ini menjadi lebih baik, tingkatkan koordinasi dan sinergi sehingga membawa kemajuan yang signifikan bagi masyarakat Kabupaten Bengkalis" ungkap Tavip.
Terhadap beberapa PD tertentu, Tavip langsung memberikan respon terkait persoalan yang perlu dan harus segera ditangani.
Ia juga menyinggung program mobilisasi yang harus ditindaklanjuti secara cermat. "Mana yang harus diselesaikan secara cepat dan mana yang harus ditunda. Setelah ini saya juga meminta kepada Kepala Perangkat Daerah untuk dapat melaporkan informasi tugas fungsi yang saat ini sedang dilaksanakan," tegasnya.
Masih dalam arahannya, Tavip juga berharap kepada seluruh ASN supaya bersikap dan menjunjung netralitas dalam menyambut Pilkada serentak.
Rakor berlangsung sangat dinamis, Staf Ahli Bupati H. Bustami HY, Johansyah Syafri, Ed Effendi, bersama seluruh Kepala Perangkat Daerah dan Camat se-Kabupaten Bengkalis tampak kompak hadir dan bersemangat.
Sebelum berdiskusi, satu-persatu Kepala Perangkat Daerah, Camat, Kepala Bagian Setda dan Setwan juga memperkenalkan diri dihadapan Pjs Bupati.
Berita Lainnya
Secara Zoom Metting, Bupati Ikuti Operasi Lilin 2024
Wakil Bupati Bagus Santoso Terima Kunjungan Kepala BNN Kota Dumai
Hadiri Deklarasi dan Peresmian Kampung Bebas Narkoba, Wabup Bagus: Harus Menjadi Komitmen Bersama Untuk Menolak Penyalahgunaan Narkoba
Bupati Bengkalis Lepas Sholawat Beghanyut Keliling Pulau Bengkalis
Tulis Komentar