Selasa, 22 Oktober 2024 - 13:20:30 WIB - Dibaca : 232 Kali

Pjs Bupati Bengkalis Tinjau dan Monitoring Pasar Dewi Sartika Mandau

Editor: Indra - Rep: Mhd Riski Riko Agustin - Foto: Muhammad Imam Lutfi
Teks foto: Pjs Bupati Bengkalis Akhmad Sudirman Tavipiyono Saat Berdialog Bersama Salah Satu Pedagang Pada Kunjungan Ke Pasar Dewi Sartika Mandau.

MANDAU, PROKOPIM - Guna memastikan bahan pokok stabil, Penjabat sementara (Pjs) Bupati Bengkalis Akhmad Sudirman Tavipiyono melakukan kunjungan sekaligus memonitoring Pasar Dewi Sartika Mandau, Selasa (22/10/2024) Pagi.

Peninjauan perdana ini dilakukan Pjs Bupati Bengkalis pasca dikukuhkan dirinya sebagai Pjs Bupati pada 25 September lalu.

Peninjauan tersebut bertujuan untuk bersilaturahmi bersama masyarakat, para pedagang sekaligus memantau fluktuasi harga bahan pangan dan komoditas sebagai bagian dari upaya pengendalian inflasi di Kabupaten Bengkalis.

Kala itu Tavip langsung menyapa pedagang, berdialog sambil bertanya soal harga pasar termasuk ketersediaan kebutuhan bahan pokok rumah tangga.

“Hadir nya kami disini untuk  memastikan stabilitas harga serta melihat langsung kondisi pasar sebagai pusat perekonomian masyarakat tepatnya Pasar Dewi Sartika di Kecamatan Mandau,” ujar Tavip.

Alhamdulillah harga kebutuhan pokok terpantau stabil. Kami akan terus berupaya agar harga-harga ini tidak meningkat tajam, sehingga masyarakat bisa membeli kebutuhan pokok dengan harga yang wajar, ujar Tavip.

Dalam kunjungannya, Pjs Bupati Tavip menyampaikan bahwa harga kebutuhan pokok di pasar terpantau stabil. Ia juga menegaskan bahwa pemerintah daerah akan terus berupaya menjaga kestabilan harga agar tidak terjadi lonjakan yang dapat memberatkan masyarakat.

Lebih lanjut Pjs Bupati mengatakan, untuk bahan pokok seperti cabe rawit, bawang, telor, daging, ayam, minyak goreng dan beras. Alhamdulillah semua harganya masih relatif stabil. Tutupnya.

Dalam kunjungan dan Monitoring ini Pjs Bupati Bengkalis Akhmad Sudirman Tavipiono di dampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis dr. Ersan Saputra TH, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Toharuddin, Camat Mandau Riki Rihardi dan sejumlah Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis.


Berita Lainnya

Tulis Komentar