Jumat, 08 November 2024 - 18:57:09 WIB - Dibaca : 258 Kali

Pjs Ketua TP PKK Bengkalis Tinjau Tenun Putri Mas di Desa Sebauk

Editor: Indra - Rep: Syariah - Foto: Istimewa

BENGKALIS, PROKOPIM - Penjabat Sementara (Pjs) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Bengkalis, Nunung Susilaningsih Akmad melakukan kunjungan ke Tenun Putri Mas yang berada di Desa Sebauk, Kecamatan Bengkalis, Jum'at, 8 November 2024.

Kunjungan bertujuan untuk melihat langsung proses pembuatan kain tenun khas daerah serta mendukung perkembangan usaha tenun tradisional yang menjadi salah satu ikon kebanggaan Kabupaten Bengkalis Negeri Junjungan.

Dalam kunjungannya, Pjs Ketua TP-PKK Bengkalis disambut hangat oleh para pengrajin tenun dan masyarakat setempat. 

Ia sangat mengapresiasi hasil karya para pengrajin yang berhasil mempertahankan warisan budaya melalui tenun tradisional tersebut. 

Kain tenun Putri Mas dikenal dengan motif-motif khas dan proses pembuatan yang membutuhkan ketelatenan serta keterampilan tinggi. Selain memiliki nilai budaya, kain tenun ini juga memiliki potensi ekonomi yang besar bagi masyarakat setempat.

"Kerajinan tenun ini merupakan aset budaya yang sangat berharga. Melalui dukungan dan pendampingan, diharapkan industri tenun tradisional ini terus berkembang dan mampu bersaing di pasar yang lebih luas," ujar Pjs Ketua TP PKK.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga menyampaikan rencana untuk meningkatkan promosi produk tenun Putri Mas agar lebih dikenal oleh masyarakat luas, baik di dalam maupun di luar daerah. 

TP-PKK Bengkalis berkomitmen memberikan dukungan penuh terhadap industri kreatif seperti tenun tradisional, terutama dalam bentuk pelatihan dan akses pemasaran.

Kunjungan ini juga menjadi ajang bagi TP-PKK untuk berdialog langsung dengan para pengrajin terkait tantangan dan kebutuhan dalam mengembangkan usaha. Melalui kolaborasi dengan Pemerintah Daerah, diharapkan industri tenun ini dapat terus dilestarikan sebagai bagian dari budaya serta menjadi sumber penghidupan yang menjanjikan bagi masyarakat setempat.

Pjs Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis, Nunung Susilaningsih Akhmad dalam kesempatan tersebut juga menerima bingkisan cenderamata dari Owner Tenun Putri Mas Desa Sebauk, Devi Susanti.


Berita Lainnya

Tulis Komentar