Selasa, 06 Januari 2026 - 17:29:26 WIB - Dibaca : 606 Kali
Bupati Bengkalis Tinjau Dishub dan Pelabuhan Roro, Dorong Perbaikan Layanan dan Inovasi Digital
Editor: Nurhadi - Rep: Nuratika - Foto: Beby Candra
BENGKALIS, PROKOPIM – Guna memastikan kualitas pelayanan transportasi penyeberangan Rool On Rool Off (RoRo) Bengkalis–Sei Selari bagus dan baik, Bupati Bengkalis, Kasmarni, mengunjungi langsung Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Bengkalis serta Pelabuhan Roro Bengkalis, Selasa (6/1/2026).
Ikut mendampingi Bupati Bengkalis dalam peninjauan tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Septian Nugraha, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Ed Efendi, serta seluruh Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis.

Saat meninjau Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Bengkalis, Bupati Bengkalis, Kasmarni menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas berbagai gebrakan awal yang dilakukan Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bengkalis yang baru, Ardiansyah.
“Kami berharap langkah-langkah yang dilakukan tersebut mampu membawa perubahan positif terhadap pelayanan transportasi, khususnya penyeberangan Roro Bengkalis–Sei Selari,” ujar Bupati.

Bupati Bengkalis juga menegaskan bahwa persoalan Roro merupakan isu strategis yang menyangkut mobilitas masyarakat dan pergerakan ekonomi daerah. Oleh karena itu, ia berharap seluruh kegiatan dan kebijakan yang berkaitan dengan pengelolaan Roro mendapat dukungan penuh dari Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), sehingga pelayanan dapat terus ditingkatkan secara optimal.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bengkalis, Ardiansyah, memaparkan secara detail kondisi mobilitas penyeberangan di lintasan Dermaga Air Putih–Sei Selari melalui sebuah aplikasi yang ditampilkan di layar televisi.

Aplikasi bernama Berlayar tersebut merupakan inovasi digital yang dikembangkan oleh mahasiswa magang dari Kampus Politeknik Negeri Bengkalis (Polbeng) asal Desa Bantan Tengah. Ardiansyah menjelaskan, aplikasi ini direncanakan akan segera diluncurkan dan dilengkapi dengan berbagai fitur, di antaranya sistem timbangan kendaraan, e-tiket, parkir inap, serta pemantauan pergerakan kapal di perairan.
“Melalui aplikasi ini, kami berharap dapat meningkatkan efektivitas pengelolaan penyeberangan Roro. Untuk itu, kami mohon dukungan dari seluruh pihak agar aplikasi Berlayar ini dapat segera diimplementasikan secara optimal,” ujar Ardiansyah.

Usai pemaparan, Bupati Bengkalis meninjau Pelabuhan Roro Bengkalis sekaligus melihat secara langsung kapal penyeberangan baru yang akan beroperasi di perairan Bengkalis.
Bupati mengucapkan selamat bergabung di Bengkalis dan meminta agar pihak operator memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga kebersihan kapal. Tak hanya itu Bupati juga menyampaikan pesan khusus terkait jadwal docking kapal.

"Kami minta agar rencana docking diinformasikan paling lambat dua minggu sebelumnya dan tidak dilakukan secara serentak, sehingga operasional penyeberangan tetap berjalan normal dan mobilitas masyarakat tidak terganggu,"Pungkas Bupati.

Berita Lainnya
Wabup Bengkalis Resmi Membuka Perkemahan Akbar Ke-14
Bupati Bengkalis Hadiri Press Release Kinerja Pengadilan Negeri Tahun 2025
Bupati Kasmarni Terima Kunjungan Kerja Danrem 031/Wira Bima, Perkuat Sinergi Pemda dan TNI
228 PPPK PW DIlingkup Setda Menerima SK, Sekda Harapkan Bekerjalah Sesuai Peraturan dan Pelajari Perbup Nomor 33 Tahun 2025
Tulis Komentar