Minggu, 29 Mei 2016 - 09:40:00 WIB - Dibaca : 727 Kali
Naib Presiden DMDI Kunjungan Rumah Saudara Baru
BANTAN, HUMAS – Naib (wakil) Presiden Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Datuk Prof. Dr. Mohd Jamil Mukmin bersama Setia Usaha Agung DMDI, Datuk Abu Bakar mengunjungi Rumah Saudara Baru sebagai pusat pembinaan mualaf di Desa Jangkang, Bantan, Sabtu (28/5/2016).
Kehadiran tamu dari negeri jiran, Malaka-Malaysia ini, untuk melihat secara dekat perkembangan kegiatan dan pembinaan mualaf di Rumah Saudara Baru yang telah dibangun oleh DMDI sejak beberapa tahun ini. Didampingi Kepala Dinas Sosial Bengkalis Darmawi dan Camat Bantan Hendrik Dwi Yatmoko, Naib Presiden DMDI ini berdialog dengan para mualaf yang terdiri dari kaum perempuan dan laki-laki serta anak-anak.
“Kami merasa bangga dan bahagia berada di tengah-tengah saudara baru (mualaf). Pertemuan ini, hendaknya semakin memperkokoh semangat silaturahmi dan ukhuwah islamiah diantara kita,” ungkap Datuk Mohd Jamil Mukmin di hadapan para mualaf.
Datuk Mohd Jamil Mukmin memberikan apresiasi kepada pihak-pihak yang bekerja keras untuk melakukan pembinaan terhadap saudara baru. Dia juga mengaku bangga dengan perkembangan jumlah mualaf yang dibina oleh Rumah Saudara Baru Desa Jangkang, Kecamatan Bantan. Sejauh ini jumlah mualaf yang telah dibina terus bertambah menjadi 200 orang lebih.
Pada kesempatan itu, Datuk Jamil juga memberikan motivasi kepada para mualaf untuk terus mendalami dan mempelajari ilmu-ilmu agama Islam. Selain itu para mualaf jangan pernah malu atau kecil hati, karena statusnya yang baru masuk Islam. Sebab dalam agama Islam kata Datuk Jamil, dalam agama Islam tidak mengenal perbedaan kasta, antara mualaf dengan orang Islam sejak lahir.
“Islam mengedepankan persatuan dan persaudaraan, untuk itu Datuk minta agar mualaf dan umat Islam selalu menjunjung tinggi persaudaraan, saling tolong menolong diantara umat Islam. Sebagai umat Islam, kita dituntut untuk terus meningkatan nilai-nilai keimanan dan ketaqwaan,” ujar Datuk Jamil.
Untuk pengembangan pembinaan umat Islam di wilayah Kabupaten Bengkalis dan sekitarnya, DMDI berniat untuk membangun sarana yang lebih luas lagi. Apalagi, saat ini ada wakaf lahan sekitar 2,5 hektar yang berada di Kecamatan Bantan. “Kita sangat berterima kasih kepada pihak-pihak yang telah mewakafkan lahan seluas 2,5 hektar. Kalau dibangun diperkirakan membutuhkan dana sekitar 30 ribu Ringgit Malaysia,” ungkap Datuk Jamil.
Sebagai tindak lanjut upaya pengembangan tempat pembinaan umat, selepas Idul Fitri DMDI berencana akan mendatangkan Presiden DMDI Datuk Ali Rustam yang juga mantan Menteri Besar Malaka dan sejumlah pengurus DMDI untuk datang ke Bengkalis, guna melakukan pembincaan dengan Bupati Bengkalis, Amril Mukminin.
Pada kunjungan di Rumah Saudara Baru Desa Jangkang, Naib Presiden DMDI menyerahkan bantuan uang sebesar 3.000 Ringgit Malaysia kepada saudara baru.
Berita Lainnya
Saksikan Tari Zapin Api, Wabup Bagus Santoso Minta Terus Dilestarikan
Membludak Ribuan Orang Tumpah Ruah Saksikan Pertujukan Barongan dan Wayang Kulit
Bupati Bengkalis Promosikan Pariwisata Pulau Rupat
Pemkab Bengkalis Taja Lomba Desain Logo Sempena Hari Jadi ke-508 Bengkalis
Tulis Komentar