Rabu, 28 September 2016 - 04:40:00 WIB - Dibaca : 818 Kali

Kafilah Kecamatan Bengkalis Juara I Fahmil Quran MTQ ke-41 di Rupat Utara

Teks foto: Suasana final Fahmil Qur'an MTQ ke-41 tingkat kabupaten Bengkalis di halaman gedung SMP N 1 Rupat Utara, Rabu (28/09/2016).
TANJUNGMEDANG, HUMAS - Kecamatan Bengkalis berhasil keluar sebagai juara pertama lomba Fahmil Qur'an dalam Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-41 tingkat kabupaten Bengkalis. Di final, kecamatan Bengkalis berhasil menumbangkan tim dari kecamatan Bukit Batu, Bantan dan Mandau.
 
Final yang berlangsung sengit ini di gelar di halaman gedung SMP Negeri 1 Rupat Utara, Rabu (28/09/2016).  
 
Tim cerdas cermat Alquran yang dimotori Syawal Rizki Akbar, Dandi Kurniawan, dan Khusnul Mubarok ini mendapatkan nilai akhir 1625, sedangkan pesaing terberat kecamatan Bantan harus puas diurutan kedua dengan nilai 1550. 
 
Menyusul kecamatan Mandau diurutan tiga dengan nilai 875 sedangkan Bukit Batu urutan empat nilai akhir 850.
 
Pantauan dilokasi, di soal paket, kecamatan Bengkalis mampu unggul dengan nilai yang tidak jauh beda dengan Bantan. Kemudian di soal lontaran atau babak rebutan, tim Bantan yang digawangi Mawardi, Muhammad Fakhril Umam dan Rahmadi berhasil melewati Bengkalis.
 
Namun, ada tiga soal yang dijawab salah oleh tim Bantan sehingga nilainya dikurangi. Kondisi ini menguntungkan tim Bengkalis yang hanya menjawab salah satu soal saja, otomatis tim Bengkalis berhasil menjadi juara Fahmil Qur'an MTQ di Rupat Utara.
 
Diketahui, final ini hasil penyisihan sebelumnya yang digelar pagi dihari yang sama, Rabu (28/09/2016). Dua tim lolos penyisihan pertama adalah Bantan (2850) dan Mandau (1250), mengalahkan Rupat (375) dan Pinggir (0).
 
Sedangkan penyisihan kedua dimenangkan Bengkalis (1425) dan Bukit Batu (1200), menyisihkan Siak Kecil (1125) dan tuan rumah, Rupat Utara (625).

Berita Lainnya

Tulis Komentar