Rabu, 13 September 2017 - 7:31:56 WIB - Dibaca : 498 Kali

Perjalanan Kloter 5 BTH Lancar, JH Diharapkan Jadi Panutan di Masyarakat

Editor: Muhammad Fadhli, M.Si - Rep: Sudiyo - Foto: Zuriat Abdillah
Teks foto: Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Bengkalis, saat membacakan sambutan Bupati Bengkalis, ketika menyambut kepulangan JH di Asrama Haji Batam, Rabu (13/9/2017).

BATAM, HUMAS –  Bupati Bengkalis Amril Mukminin mengatakan, perjalanan Jamaah Haji (JH) dalam melaksanakan  Ibadah Haji di Makkah dan Madinah,  untuk Kelompok Terbang (Kloter) 5 BTH (Embarkasi Batam) terbilang lancar dan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Alhamdulillah, semua hambatan dan rintangan serta permasalahan yang terjadi dalam perjalanan semuanya dapat teratasi dengan baik oleh pimpinan rombongan, ketua regu dan seluruh para JH,” ujar Amril.

Ungkapan tersebut disampaikan Bupati Bengkalis ketika menyambut kepulangan JH di Asrama Haji Batam, di wakili  Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Bengkalis,  H Heri Indra Putra, Rabu (13/9/2017) dinihari.

Dikatakannya , JH yang baru saja melaksanakan rukun Islam kelima tentu sudah merasakan perkumpulan umat muslim di Tanah Suci, dan tentunya juga telah banyak merasakan pengalaman yang sangat berharga, yang hanya dapat dirasakan sekali seumur hidup.

“Para JH yang baru pulang menunaikan rukun Islam kelima, tentunya sudah meyakini dan menyaksikan sendiri tentang kegiatan yang dilaksanakan ini, berkumpul di suatu tempat baik dipenampungan maupun di Padang Arafah,” tuturnya.

Tidak hanya itu, beliua juga mengingatkan agar seluruh JH untuk selalu meningkatkan ketaqwaan, menjadi teladan di tengah masayrakat, dapat menerapkan pengalaman spiritual selama di Tanah Suci di lingkungan tempat tinggal.

“Ibadah yang telah dilaksanakan ini, tentunya akan selalu menjadi kenangan. Dan semoga mempertebal keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” pungkasnya.

Turut hadir dalam penyambutan tersebut, Sekretaris Provinsi Kepulauan Riau, H Ts Arif Fadillah, Kepala Kantor Kementrian Agama Bengkalis, H Jumari, Kabag Kesra Setda, Suwarto, Kabag Humas Setda, H Muhammad Fadhli, sejumlah pejabat dari Pemerintah Kabupaten Kuansing, serta pihak  Petugas Penyelenggara Ibadah Haji Batam.

 


Berita Lainnya

Tulis Komentar