Rabu, 13 September 2017 - 7:43:06 WIB - Dibaca : 1026 Kali

Jamaah Kecamatan Pinggir dan Rupat Sudah Bertolak

JH Kabupaten Bengkalis Kloter 5 BTH di Bagi Dua Kapal

Editor: H. Muhammad Fadhli, M.Si - Rep: Zuriat Abdillah - Foto: Sudiyo
Teks foto: Kapal Jamaah asal Kecamatan Pinggir dan Rupat berangkat dari Pelabuhan Sekupang Batam, pukul 7.00 WIB, Rabu (13/9/2017).

 

BENGKALIS, HUMAS – Pagi ini, 189 Jamaah Haji (JH) asal Kabupaten Bengkalis, bertolak menuju Bengkalis sekitar pukul 7.30 WIB, Rabu (13/9/2017).

Jamaah asal Kecamatan Bengkalis, Bantan, Bukit Batu, Siak Kecil, Pinggir dan Rupat ini akan dibagi menjadi dua kapal. Mengingat dua kecamatan akan menempuh jarak sedikit jauh jika tidak turun di pelabuhan Dumai.

“Kepulangan JH yang tergabung dalam Kloter 5 BTH (Debarkasi Batam) kita bagi menjadi dua kapal. Bengkalis, Bantan, Bukit Batu dan Siak Kecil menggunakan kapal MV Batam Jet 6 yang akan berhenti di Pelabuhan Sungai Pakning, sebelum berakhir di Pelabuhan Bandar Sri Laksmana Bengkalis,” jelas Kepala Bagian Kesra, H Suwarto.

Sedangkan untuk jamaah dari Kecamatan Pinggir dan Rupat, lanjut Suwarto, menggunakan kapal reguler Batam Jet 01, yang akan menurunkan JH di Pelabuhan Pelindo Dumai, dan kemudian meneruskan perjalanan ke Kecamatan Pinggir dan Rupat.

“Jadi untuk JH empat kecamatan yang menaiki kapal Batam Jet 06, berjumlah 171 orang. 93 orang dari Bengkalis, Bantan 43 jamaah, Bukit Batu  20 orang dan Siak Kecil 14 jamaah,” ungkapnya.

Kemudian, bagi jamaah Kecamatan Pinggir berjumlah 17 orang dan seorang jamaah dari Rupat, menggunakan MV Batam Jet 01, yang akan melakuan perjalanan secara reguler dan sudah melakukan perjalanan pada pukul 7.00 WIB.


Berita Lainnya

Tulis Komentar