Rabu, 13 September 2017 - 8:05:52 WIB - Dibaca : 512 Kali
Kapten Prediksi Tiba di Pakning Pukul 13.00 WIB
Lepas Tali, JH Empat Kecamatan Bertolak dari Sekupang
Editor: H. Muhammad Fadhli, M.Si - Rep: Sudiyo - Foto: Zuriat Abdillah
BATAM, HUMAS – Tepat pukul 7.40 WIB, kapal MV Batam Jet 6, lepas tali dari Pelabuhan Sekupang Batam membawa 171 Jamaah Haji (JH) Kelompok Terbang (Kloter) 5 BTH (Debarkasi Batam) asal empat kecamatan, Bengkalis, Bantan, Bukit Batu dan Siak Kecil, Rabu (13/9/2017).
MV Batam Jet 6 ini akan langsung menuju Pelabuhan Pakning untuk menurunkan jamaah Kecamatan Bukit Batu dan Siak Kecil. Setelah itu baru melanjutkan perjalanan menuju Pelabuhan Bandar Sri Laksmana Bengkalis.
Informasi yang berhasil diproleh dari Kapten Kapal MV Batam Jet 6, Lukman mengatakan, jika tidak ada aral melintang, JH yang berasal dari empat kecamatan dan rombongan ini, diperkirakan tiba di Pelabuhan Pakning sekitar pukul 13.00 WIB, dan sampai di Bandar Sri Laksmana, pukul 14.00 WIB.
“Jika tidak ada hambatan cuaca laut, Insya Allah kita hanya memakan waktu sekitar 5 jam untuk sampai ke Pakning, bahkan bisa kurang dari itu. Mudah-mudahan kita sampai dengan selamat dan sedikit cepat,” jelas Lukman singkat, sesaat sebelum menarik pedal gas dari kapal yang dinakhodainya.
Sebelumnya, secara rinci jamaah yang tergabung dalam kapal MV Batam Jet 6, diantaranya 93 orang dari Bengkalis, Bantan 43 jamaah, Bukit Batu 20 orang dan Siak Kecil 14 jamaah dan sejumlah rombongan penjemput lainnya.
Sedangkan untuk jamaah Kecamatan Pinggir berjumlah 17 orang dan seorang jamaah dari Rupat, menggunakan MV Batam Jet 1, yang akan melakuan perjalanan secara reguler dan sudah melakukan perjalanan pada pukul 7.00 WIB. Lebih dulu 40 menit dari Batam Jet 6
Berita Lainnya
Saksikan Tari Zapin Api, Wabup Bagus Santoso Minta Terus Dilestarikan
Membludak Ribuan Orang Tumpah Ruah Saksikan Pertujukan Barongan dan Wayang Kulit
Bupati Bengkalis Promosikan Pariwisata Pulau Rupat
Pemkab Bengkalis Taja Lomba Desain Logo Sempena Hari Jadi ke-508 Bengkalis
Tulis Komentar