Jumat, 22 Maret 2019 - 11:55:34 WIB - Dibaca : 751 Kali

Pengajian Secara Rutin Setiap Bulan Salah Satu Wahana untuk Meningkatkan Ukhuwah Islamiah

Editor: Yeni Mayasari - Rep: Maryam - Foto: Muhammad Iqbal
BENGKALIS, HUMAS – Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli dibidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Indra Gunawan menghadiri kegiatan Wirid Pengajian yang ditaja Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Bengkalis, di Masjid Istiqamah Bengkalis, Jum’at (22/3).
 
Kegiatan tersebut diikuti oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan masyarakat di Bengkalis, yang mana kegiatan diawali dengan Shalat Sunnah Dhuha dan Shalat Sunnah Taubat secara berjama’ah.
Dalam sambutan tertulis Bupati Bengkalis yang dibacakan Indra Gunawan mengatakan pengajian yang dilaksanakan secara rutin setiap bulan, sebagai salah satu wahana untuk meningkatkan ukhuwah islamiah, sebagai upaya menambah wawasan dan ilmu pengetahuan agama. 
 
Lebih lanjut indra Gunawan mengatakan, Sebagai Aparatur Negara dan abdi masyarakat, Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten bengkalis harus memiliki akhlak dan budi pekerti yang baik, berkemampuan melaksanakan tugas secara profesional dan bertanggung jawab dalam menyelenggarakan tugas pemerintahan dan pembangunan.
"Semoga dengan dilaksanakannya pengajian rutin setiap bulanan ini mampu membangkitkan semangat dan etos kerja pegawai. akhirnya mampu memberikan perubahan ke arah yang lebih baik, tercapainya peningkatan kinerja tugas pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat serta mendukung terwujudnya birokrasi yang efisien, efektif, dan rasional sesuai tuntutan reformasi birokrasi",  terangnya.

Berita Lainnya

Tulis Komentar