Jumat, 24 Mei 2019 - 11:46:17 WIB - Dibaca : 1727 Kali

Ahad LAMR Kabupaten Bengkalis Kukuhkan Pengurus MKA dan DPH LAMR Kecamatan Siak Kecil

Editor: Nurhadi - Rep: Dedi Mardona - Foto: Pandi Ahmad
Kalau tidak ada halangan, sesuai jadwal yang sudah di sepakati, pada tanggal 26 Mei 2019 nantinya, LAMR Kabupaten Bengkalis akan mengukuhkan kepengurusan LAMR Kecamatan Siak Kecil di Lubuk Muda.
Hal tersebut di sampaikan oleh Sekretaris Umum Dewan Pimpinan Harian (DPH) LAMR Kabupaten Bengkalis Datuk H. Alimuzar kepada staf Bagian Humas Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkalis di Balai Adat LAMR Kabupaten Bengkalis Jln. Pramuka Bengkalis, Kamis (23/06/2019) siang. 
 
"Semua administrasi, Surat Keputusan kepengurusan, senarai acara dan warkah sudah kita siapkan, tinggal menunggu harinya aja lagi," ujar Datuk Alimuzar.
 
Pengukuhan ini sambung Sekretaris Umum DPH LAMR Kabupaten Bengkalis ini akan dilaksanakan langsung oleh ketua umum MKA LAMR Kabupaten Bengkalis Datuk Seri Zainudin Yusuf dan Ketua Umum DPH LAMR Kabupaten Bengkalis Datuk Seri H. Sofyan Said, bertempat di Balai Alat Melayu Riau Kec. Siak Kecil di Lubuk Muda. 
 
Pada kesempatan tersebut nantinya lanjut Datuk H. Alimuzar,  selain melaksanakan pengukuhan LAMR Kecamatan Siak Kecil LAMR Kabupaten Bengkalis juga sekaligus melaksanakan safari Ramadhan di Kecematan Siak Kecil bertempat di Masjid Besar Al-Hikmah dan nanti nya akan dilaksanakan penyerahan bantuan biaya operasional LAMR Kecamatan Siak Kecil tahun 2019.

Berita Lainnya

Tulis Komentar