Rabu, 03 Juli 2019 - 11:43:11 WIB - Dibaca : 929 Kali

Bupati Bengkalis Membuka Bimbingan Manasik Haji Kabupaten Bengkalis

Editor: Tim Humas - Rep: Tim Humas - Foto: Tim Humas
BENGKALIS, HUMAS -  "Menunaikan ibadah haji adalah sesuatu yang dirindukankan oleh setiap umat Islam, bahkan yang telah menunaikannya berkali-kalipun ingin menunaikannya lagi tahun ini".
 
Hal tersebut disamapikan Bupati Bengkalis melalui Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis H. Bustami, HY saat membacakan sambutan tertulis Bupati Bengkalis pada acara pembukaan Bimbingan manasik haji, Rabu (3/7/2019) di Gedung Daerah Datuk Laksmana Raja di Laut Bengkalis.
 
Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari dimulai dari tanggal 3-4 Juli 2019 dan dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis H. Bustami, HY didampingi Kepala Kementrian Agama Drs.H.Jumari, Kepala Bagian Kesra H. Hambali, Kepala Imigrasi Toto Suryanto, 
Lebih lanjut H. Bustami menyampaikan atas nama pribadi dan Pemerintah Bengkalis memberikan apresiasi serta mengucapkan terima kasih kepada Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Bengkalis dan semua pihak yang telah berpartisipasi atas terselenggaranya bimbingan manasik haji, guna memberikan wawasan dan pengetahuan sikap dan prilaku dalam menunaikan ibadah haji yang baik dan benar sehingga nantinya dalam pelaksanaan haji dapat berjalan lancar, sehat walafiat dan mendapat predikat haji yang mabrur.
 
"Kepada para jamaah calon haji Kabupaten Bengkalis agar dapat mengikuti manasik haji ini dengan sungguh-sungguh dan yang paling penting adalah senantiasa menjaga kesehatan", ungkap H. Bustami.
 
Mengingat beberapa hari ke depan jemaah calon haji akan di berangkatkan, hendaknya benar-benar menggunakan waktu dengan baik selama kegiatan manasik berlangsung agar para jemaah lebih siap dan mandiri dalam menjalankan ibadah haji dan kembali ke tanah air dalam keadaan selamat dan tidak kurang satu apapun juga.
"Keutamaannya kekhusukan, menyesuaikan keadaan, ikuti arahan petunjuk dan arahan dari Pimpinan kloter yang selalu ada untuk membimbing jemaah", kata H.Bustami. 
 
Kemudian dalam laporan panitia yang di bacakan oleh Kepala Seksi penyelenggara haji dan umroh Drs.H.Fakhrurrozi menyampaikan untuk Kabupaten Bengkalis tahun ini khususnya rayon 1 tercatat 262 orang sebagai calon jamaah haji yang terdiri dari Kecamatan Bengkalis 111 orang, Kecamatan Bantan 92 orang, Kecamatan Bukit Batu 23 orang, Kecamatan Siak Kecil 15 orang, Kecamatan Rupat 7 orang dan termasuk Ketua kloter 1 orang, pembimbing jamaah calon haji 1 orang,  
 
Selain itu bimbingan manasik jamaah calon haji juga menghadirkan narasumber dari Kemenag yakni Drs.H.Jumari, Dr.H.Carles dan Drs.H.Fahrurrozi.

Berita Lainnya

Tulis Komentar