Pantun Pidato


No. Judul
1 Pariwisata
Pembukaan Rapat Kerja Daerah Masatariau Tahun 2021Pembukaan Rapat Kerja Daerah Masatariau Tahun 2021

BERKUMPUL KITA DI RUPAT UTARA
PANTAINYA INDAH MENJADI PESONA
RAKERDA MASATARIAU RESMI DI BUKA
SAMAKAN PERSEPSI KEMBANGKAN PARIWISATA

PROVINSI RIAU NEGERI BERADAT
PETATAH DAN PETITIH SELALU DIBERI
KARENA SENDIRI TIDAKLAH HEBAT
BERSINERGI KITA KEMBANGKAN PARIWISATA NEGERI
2 Pemerintahan
Kunjungan Kerja Kasdam I/ Bukit Barisan Ke Kodim 0303/BengkalisKunjungan Kerja Kasdam I/ Bukit Barisan Ke Kodim 0303/Bengkalis

DATUK LAKSAMANA ORANG TERNAMA
MENGUSIR LANUN GAGAH BERANI
BERSINERGI KITA KUATKAN KERJASAMA
DEMI KEAMANAN DAN KEUTUHAN NKRI

KEBAKARAN HUTAN MARI CEGAHKAN
SEMUA PIHAK TERUS SIAGA
SARAN DAN PETUNJUK KASDAM KAMI HARAPKAN
AGAR KABUPATEN BENGKALIS BEBAS BENCANA
3 Pemerintahan
Pembukaan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-49 Tingkat Kabupaten Bengkalis Tahun 2021Pembukaan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-49 Tingkat Kabupaten Bengkalis Tahun 2021

KITA GALAKKAN PEMBUATAN TOGA
SUMBER OBAT MURAH MERIAH
PKK KABUPATEN BENGKALIS SIAP BERKARYA
MENDUKUNG PENUH PROGRAM PEMERINTAH DAERAH

BERLAYAR JAUH KE DESA SEJANGAT
AIR TIMPAS SAMPANPUN SAKAT
KADER PKK TERUSLAH SEMANGAT
JADI PIONER PEMBANGUNAN MASYARAKAT
4 Pemerintahan
Musrenbang RKPD Kabupaten Bengkalis Tahun 2021Musrenbang RKPD Kabupaten Bengkalis Tahun 2021

LAYAR DIKEMBANG KETANJUNG JATI
BERANGKAT MALAM LEMPARKAN PUKAT
MELALUI MUSRENBANG KITA BERSINERGI
USULKAN PROGRAM SEJAHTERAKAN MASYARAKAT

PANTAI BENGKALIS MILIKI BENTANGAN
MENJADI RUNTUH AKIBAT ABRASI
BERIKAN DO’A SERTA DUKUNGAN
AGAR VISI DAN MISI KITA BISA TEREALISASI
5 Ekonomi
Diklat Three In One Operator Mesin Dan Peralatan Produksi Pada PMKS Angkatan 43 Tahun 2021Diklat Three In One Operator Mesin Dan Peralatan Produksi Pada PMKS Angkatan 43 Tahun 2021

TENUN MELAYU BERMACAM WARNA
JAHITAN RAPI BENANGNYA RAPAT
DIKLAT OPERATOR MESIN DAN PERALATAN PRODUKSI KITA BUKA
AGAR KUALITAS SDM MASYARAKAT JADI MENINGKAT
6 Pemerintahan
Pengantar LKPJ Bupati Bengkalis Tahun Anggaran 2020Pengantar LKPJ Bupati Bengkalis Tahun Anggaran 2020

SEGALA YANG KERUH MARI JERNIHKAN
SEMUA YANG KUSUT KITA URAIKAN
LKPJ TAHUN 2020 KAMI SAMPAIKAN
SARAN DAN PANDANGAN DEWAN KAMI HARAPKAN

MAYANG KELAPA DAHAN BERTANGKAI
TABUR BERSERAK DITENGAH HALAMAN
PROGRAM PEMERINTAHAN TAK AKAN TERCAPAI
TANPA SEINERGI PEMERINTAH DAN JUGA DEWAN
7 Pemerintahan
Pengukuhan Sub Gugus Tugas Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif Kabupaten BengkalisPengukuhan Sub Gugus Tugas Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif Kabupaten Bengkalis

TERUSLAH BERKARYA LAKUKAN INOVATIF
LAKSANAKAN TANGGUNG JAWAB BAK KESATRIA
BANGUN PAUD SECARA HOLISTIK INTEGRATIF
MENUJU GENERASI SEHAT, CERDAS DAN CERIA

INGAT PESAN RADEN AJENG KARTINI
HABIS GELAP TIMBULLAH TERANG
TINGKATKAN KUALITAS PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
SEBAGAI GENERASI EMAS GENERASI CEMERLANG
8 Pemerintahan
Pembukaan Rapat Koordinasi Penanggulangan Bencana KarhutlaPembukaan Rapat Koordinasi Penanggulangan Bencana Karhutla

SEMAK BELUKAR DI BAKAR JANGAN
KALAU DI BAKAR BANYAK EFEKNYA
JANGAN MEMBAKAR MEMBUKA LAHAN
KALAU TAK INGIN TIMBUL BENCANA

ANGIN MENERPA DISIANG HARI
BATANG SENDUDUK MELENTUR JUA
SELAMAT MENGIKUTI RAPAT KORRDINASI
MARI BERSAMA KITA CEGAH KARHUTLA
9 Pemerintahan
Peresmian BPD Kecamatan Pinggir Masa Bhakti 2021 - 2027Peresmian BPD Kecamatan Pinggir Masa Bhakti 2021 - 2027

PEMBERIAN VAKSIN CARANYA DISUNTIK
BAGUS DISUNTIK DIDEKAT LENGAN
HARI INI BAPAK/IBU TELAHPUN DILANTIK
SELAMAT BERTUGAS LAKSANAKAN PENGABDIAN

RENCANAKAN PROGRAM SERAP ASPIRASI
DENGAN BERSAMA SEMUANYA BISA
LAKSANAKAN TUGAS DAN JUGA FUNGSI
BANGUNKAN SINERGI MAJUKAN DESA
10 Pemerintahan
Peresmian BPD Kecamatan Talang Muandau Masa Bhakti 2021 - 2027Peresmian BPD Kecamatan Talang Muandau Masa Bhakti 2021 - 2027

KE TASIK SERAI MENGUTIP PAKIS
MASAK LEMAK GULAINYA PEKAT
BPD MEMILIKI PERAN YANG STRATEGIS
BERSAMA KEPALA DESA SEJAHTERAKAN MASYARAKAT

TALANG MUANDAU MASYARAKATNYA RAMAH
SOPAN DAN SANTUN BERTUTUR BAHASA
LAKSANAKAN TUGAS DENGAN AMANAH
CURAHKAN PENGABDIAN MAJUKAN DESA