Kamis, 29 Agustus 2019 - 19:25:20 WIB - Dibaca : 873 Kali

Prestasi di Tingkat Provinsi

Bupati Bengkalis Beri Ucapan Selamat Untuk Siswi SMK Negeri Bukit Batu

Editor: Tim Humas - Rep: Tim Humas - Foto: Tim Humas
Teks foto: Viviana Hanifa Meraih Juara I Pada Ajang Pelajar Pelopor Keselamatan Jalan Tahun 2019 Tingkat Provinsi Riau, di Hotel Grand Central Pekanbaru, Kamis (29/8/19).

BENGKALIS, HUMAS - Salah satu siswi kelas IX asal SMK Negeri 1 Bukit Batu Viviana Hanifa, berhasil meraih juara I pada ajang Pelajar Pelopor Keselamatan Jalan tahun 2019 tingkat Provinsi Riau yang diselenggarakan di Hotel Grand Central Pekanbaru pada 27-29 Agustus 2019, Kamis (29/8/19). 

Dengan raihan prestasi tersebut, maka secara otomatis, anak watan asal Kabupaten Bengkalis akan mewakili Provinsi Riau pada ajang serupa di tingkat Nasional.

Mengetahui prestasi yang diraih oleh pelajar asal kabupaten berjuluk Negeri Junjungan tersebut, Bupati Bengkalis melalui Kepala Bagian Humas Sekretariat Daerah Bengkalis Muhammad Fadhli, mengucapkan terimakasih karena sudah mengharumkan nama Kabupaten Bengkalis, serta memberikan ucapan selamat dan tahniah atas prestasi membanggakan yang diraih tersebut.

"Semoga prestasi tersebut bisa tertular pada ajang serupa di tingkat nasional. Tetap jaga kesehatan, jaga kondisi tubuh dan terus belajar. Karena kedepannya tantangan yang akan dihadapi akan semakin berat," ujar mantan Kepala Bagian Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah Bengkalis itu.


Berita Lainnya

Tulis Komentar