Selasa, 14 April 2020 - 13:40:58 WIB - Dibaca : 567 Kali
Bagi Masker Gratis, Plh Bupati Apresiasi Tim Penggerak PKK
Editor: Yeni Mayasari - Rep: Sudiyo - Foto: Mhd. Riski Ridho
BENGKALIS, PROKOPIM – Pelaksana Harian (Plh) Bupati Bengkalis H Bustami HY memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Tim Penggerak PKK baik di tingkat Kabupaten, Kecamatan hingga tingkat Desa/Kelurahan se-Kabupaten Bengkalis yang telah ikut memberikan dukungannya terhadap penanganan covid-19 melalui aksi membagikan masker secara gratis kepada masyarakat khususnya yang terdampak covid-19.
Hal tersebut diutarakan Plh Bupati Bustami saat melakukan Video Conference bersama Camat se-Kabupaten Bengkalis terkait perkembangan penanganan covid-19, Selasa (14/4).
“Kepada para Camat, tolong sampaikan ucapan terima kasih kami kepada Tim Penggerak PKK yang sudah ikut serta peduli dalam penanganan dan mengantisipasi penyebaran virus covid-19 ini. Masker-masker kain yang dibagikan secara gratis kepada masyarakat dan dibuat sendiri oleh anggota Tim Penggerak PKK dengan melibatkan kerjasama dan kontribusi masyarakat setempat, menunjukkan bahwa Tim Penggerak PKK telah membantu dan mengimplementasikan arahan Pemerintah bahwa masyarakat harus menggunakan masker dalam aktivitas keseharian,” ucap Bustami.
Dengan adanya imbauan mewajibkan seluruh masyarakat untuk menggunakan masker jika sakit atau keluar rumah, Bustami berharap semoga kegiatan ini dapat menggugah kesadaran masyarakat agar peduli dengan kesehatan di tengah wabah Covid 19.

Berita Lainnya
Bersama Gubernur Riau dan Kepala Daerah Se-Riau, Bupati Kasmarni Audiensi Ke Bappenas Republik Indonesia
Bupati Kasmarni Sampaikan Berbagai Usulan Perizinan Kawasan Hutan
Sidang Senat Terbuka Politeknik, Bupati Tekankan Pentingnya Jadi Generasi Berintegritas dan Mengedepankan Karakter
Wakil Bupati Bengkalis Hadiri Musrenbang RKPD Provinsi Riau Tahun 2026
Tulis Komentar