Senin, 28 Maret 2022 - 10:05:41 WIB - Dibaca : 1115 Kali

Bupati Bengkalis Buka TC Porprov Riau Sekaligus Penyerahan Bonus Atlit PON Papua Tahap II

Editor: Indra - Rep: Asih Ismayuni - Foto: Bambang Riyanto

BENGKALIS, PROKOPIM - Bupati Bengkalis Kasmarni membuka Training Center Berjalan Kontingen Bengkalis untuk Porprov Riau sekaligus menyerahkan bonus atlet PON Papua tahap II, Senin (28/3/2022) di Stadion Sepak Bola Muhammad Ali Desa Air Putih Bengkalis.

Dalam sambutannya Kasmarni mengucapkan selamat dan tahniah kepada putra–putri terbaik Kabupaten Bengkalis, yang telah terpilih dan masuk sebagai Kontingen Kabupaten Bengkalis untuk Porprov Riau dan atlet PON Papua yang menerima bonus tahap II.

"Semoga saudara/saudari yang terpilih ini dapat menjalankan kepercayaan serta tanggung jawab tersebut, dengan penuh keikhlasan, kedisiplinan, kegigihan, ketangguhan dan perjuangan hingga titik keringat terakhir, demi berprestasi mengharumkan nama Kabupaten Bengkalis," harap Kasmarni.

Selanjutnya tambah Kasmarni, sejak dini, tata niat untuk bersungguh-sungguh dalam mengikuti training center berjalan ini, agar diri saudara-saudari menjadi lebih matang, lebih siap dan lebih memiliki skill untuk berlaga dan berprestasi di ajang proprov nantinya. Ikuti seluruh jadwal training serta dengar dan ikuti seluruh arahan maupun instruksi pelatih.

Untuk menjadi yang terbaik dan berprestasi dalam sebuah cabang olahraga, bukanlah sebuah perjuangan dan tantangan yang ringan, tapi yakinlah, siapa yang bersungguh-sungguh, maka dengan mudah akan mencapai tujuan. Manfaatkan kesempatan tc berjalan ini untuk menjadi lebih baik dan berprestasi, jelasnya lagi. 

Selanjutnya kata Kasmarni, untuk yang prestasi yang diraih, tentunya wajar sore ini, saudara-saudari mendapatkan bonus tahap II, dimana tahap pertama sudah kita serahkan pada bulan November tahun 2021 yang lalu, guna menghadirkan semangat baru bagi para atlet dan pelatih, untuk berjuang lebih keras dan berprestasi di level yang lebih tinggi nantinya.

"Kami cukup menyadari, tetesan keringat yang telah saudara-saudari curahkan, tidak akan tertandingi dengan seberapa besar pun rupiah yang saudara-saudari dapatkan. Karena prestasi, rasa senang, rasa bangga dan rasa syukur itu tidak bisa diukur dengan materi. Tapi yang jelas, kami Pemerintah Kabupaten Bengkalis, akan selalu memperhatikan perkembangan olahraga, karena olahraga telah banyak mempersembahkan prestasi baik pada level nasional maupun internasional", pungkas kasmarni.

Terlihat hadir Dandim 0303 Bengkalis, diwakili Pasilog Kodim 0303 Bengkalis lettu Inf Ucok Doni Samosir, Kapolres Bengkalis diwakili Ifda Suarno, Ketua Pengadilan Agama Bengkalis Hasan Null Hakim, Ketua Kejaksaan Negeri Bengkalis diwakili Jaksa Fungsional Kejari Bengkalis James Naibaho.

Kemudian Serektaris Daerah Bengkalis H. Bustami HY, Ketua KONI Bengkalis, Darma Firdaus Sitompul, para Staf Ahli Bupati Bengkalis, Asisten Setda Kabupaten Bengkalis, sejumlah Kepala Perangkat Daerah dan peserta semua Cabor yang akan mengikuti Porprov.


Berita Lainnya

Tulis Komentar