Sabtu, 20 Mei 2023 - 11:58:09 WIB - Dibaca : 450 Kali
Bupati Bengkalis : MUI Harus Mampu Bawa Perubahan Menuju Masyarakat Beriman dan Bertaqwa
Editor: Indra - Rep: Anggri Elsyafiandi - Foto: Anggri Elsyafiandi
DURI, PROKOPIM – Bupati Bengkalis Kasmarni membuka kegiatan pembekalan penguatan kapasitas dan peran MUI Kecamatan Tahun 2023, bertempat di Hotel Surya Duri, Sabtu (20/05/2023).
Pada acara pembukaan tersebut Bupati Bengkalis Kasmarni didampingi Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Khairul Umam, Ketua MUI Kabupaten Bengkalis H Amrizal, Ketua DPH LAMR Bengkalis Datuk Sri H.Sofyan Said.
Pada kesempatan tersebut Bupati Bengkalis juga menyerahkan bantuan alat tulis kantor kepada MUI Kecamatan Se-Kabupaten Bengkalis.
Selain itu juga diserahkan santunan kepada 20 anak yatim, beasiswa pendidikan S1 dari Baznas Kabupaten Bengkalis, Bantuan Al-Qur'an kepada 5 rumah ibadah Kabupaten Bengkalis dan Penyerahan Kunci Bedah rumah Tahun 2023.
Bupati Bengkalis dalam sambutannya mengatakan bahwa MUI memilki peran strategis dalam membangun kemaslahatan umat dan mampu memperkokoh ukhuwah Islamiyah.
Kami menilai kegiatan pembekalan penguatan kapasitas dan peran MUI ini, merupakan sebuah langkah tepat, guna meningkatkan kualitas dan profesionalisme MUI. Agar tetap eksis dengan sdm yang mumpuni dan berkualitas, terutama dalam menghadapi gencarnya serangan era globalisasi, jelas Kasmarni.
"Bagi pengurus dan anggota MUI untuk selalu update dengan perkembangan zaman. Selalu membaca dan memahami apa yang dibutuhkan umat dan mau tidak mau, MUI juga harus menyikapi dan berperan dalam perkembangan teknologi untuk mencapai tujuan dakwah," pesan Kasmarni.
Kemudian lanjut Kasmarni Pemerintah Kabupaten Bengkalis, menitipkan harapan besar kepada pengurus MUI agar tetap istiqomah mengobarkan semangat dakwahnya, dengan memberikan bimbingan yang menyejukkan kepada umat. Dan kami juga berharap, MUI dalam perjalanan dakwahnya, tidak semata-mata hanya menyampaikan tentang ilmu agama, akan tetapi mohon disisipkan juga berbagai program pembangunan yang telah, sedang dan akan dilakukan Pemerintah Kabupaten Bengkalis.
Kami yakin, penyampaian program pembangunan, di sela-sela dakwahnya tentu akan membuka pengetahuan masyarakat terhadap perkembangan daerah ini. Seperti pembangunan di sektor pendidikan, sosial budaya, ekonomi dan pembangunan infrastruktur, ujar Kasmarni.
Sementara itu, Ketua Umum MUI Kabupaten Bengkalis H Amrizal menyampaikan ucapan terimakasih Kepada Pemerintah Kabupaten Bengkalis yang sangat perhatian terhadap MUI.
Kemudian juga selalu mengikutsertakan MUI dalam kegiatan-kegiatan Pemerintah yang menyangkut aspek keagamaan serta melibatkan MUI dalam menyelesaikan kasus-kasus yang berkaitan dengan sosial keagamaan, ujar Amrizal.
Turut hadir pada acara tersebut Anggota DPRD Bengkalis Al Azmi, Plt. Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Alfakhrurrazy, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Bengkalis Toharuddin, Kepala Bappeda Rinto, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bengkalis Suwarto, Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Pertenakan Bengkalis Tarmizi, Kepala Dinas Perikanan Bengkalis Hj Kholijah, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB H. Hambali, Kepala DMPTSP Bengkalis Basuki Rahmad, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Bengkalis Sufandi, Kepala Balitbang Bengkalis, Fadhlan Fuad Daulay, Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Bengkalis Ed Efendi, Plt. Kasatpol PP Bengkalis, Hengki Irawan.
Kemudian Sekretaris BPKAD Firdaus, Sekretaris Dinas Perumahan Pemukiman dan Pertahanan Bengkalis Jumiharto, Sekretaris Bappeda Bengkalis Zamri, Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda Kabupaten Bengkalis Mohd Amru Herawza, Camat Mandau Riki Rihardi, Camat Bandar Laksamana Ade Suwirman dan Plt. Kepala Bagian Kesra Bengkalis Herman Nur.
Berita Lainnya
Sempena HUT Ke-25, Ketua DWP Kabupaten Bengkalis Buka Turnamen Bola Voli
Bupati Buka Seminar Nasional Industri dan Teknologi Politeknik Negeri Bengkalis
Ditaja Balai Kekarantinaan Kesehatan Kelas I Dumai, Bupati Buka Penyusunan Dokumen Renkon Potensi Wabah Mpox
Bupati Bengkalis Kasmarni dan Forkopimda Lakukan Pemantauan Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024
Tulis Komentar