Kamis, 01 Juni 2023 - 10:15:54 WIB - Dibaca : 3840 Kali
Jadi Irup Hari Lahir Pancasila, Wakil Bupati Sampaikan Amanat Presiden RI
Editor: Indra - Rep: Nuratika - Foto: Muzani
BENGKALIS, PROKOPIM - Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso pimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila yang dipusatkan di Ruang Rapat Dang Merdu Lantai IV Kantor Bupati Bengkalis, Kamis (1/6/2023) pagi.
Upacara ini dihadir oleh Kapolres Bengkalis, AKBP Setyo Bimo Anggoro, Dandim 0303/Bengkalis diwakili Kasdim, Mayor Arh. Sudiyono, Kepala Kejaksaan diwakili Kasi Intelijen Kejaksaan Negeri Bengkalis, Hardianto, Ketua Pengadilan Agama Bengkalis, Rahmatullah Ramadan, Pengadilan Negeri Bengkalis diwakili Hakim Ulwan Mahluk, Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis serta organisasi Pancasila berlangsung khidmat meskipun dalam suasana hujan.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) H Bagus Santoso menyampaikan amanat Presiden Republik Indonesia Ir. H Joko Widodo untuk menanamkan, menegakkan, dan menjaga pancasila dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya di segala sendi kehidupan sehari-hari.
Kemudian menguatkan jati diri dan karakter bangsa, sikap dan perilaku patriotik, cinta tanah air, serta menjaga toleransi dan kerukunan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
H Bagus Santoso juga menyampaikan amanat presiden untuk menggelorakan terus semangat pancasila dari sabang sampai merauke, berkarya dan beraktivitas tanpa batas dengan kemajuan teknologi dan informasi untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan Indonesia yang akan membangun peradaban Indonesia kedepan menjadi bangsa besar yang disegani dunia tanpa kehilangan jati dirinya pancasila.
"Karena pancasila tidak dapat digantikan dengan apa pun juga baik pada masa dulu, sekarang, dan masa yang akan datang," tuturnya.
Sesuai amanat Presiden, H Bagus juga menekankan agar ASN, TNI dan POLRI, untuk selalu setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan setia menjaga netralitas menjelang tahapan pemilihan umum serentak pada tahun mendatang.
"Untuk itu saya mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama menyukseskan pemilu yang jujur, aman, dan damai. Kita harus menjaga kerukunan dan keutuhan untuk menciptakan suasana yang kondusif sebagai wujud pengamalan nilai-nilai pancasila," tutur H Bagus.
Kemudian jadilah perekat dan pemersatu bangsa dengan upaya nyata di lapangan dengan tetap mononjolkan persamaan dan kesampingkan perbedaan dalam kehidupan sehari-hari baik dalam kedinasan maupun ketika berbaur dengan masyarakat. Dan menjaga terus sinergitas antara Pemerintah Daerah dengan TNI, POLRI, serta lembaga lainnya yang ada di Negeri Junjungan Kabupaten Bengkalis.
Sadari bahwa kita adalah bagian dari sistem yang saling membutuhkan, sehingga diperlukan semangat untuk bekerjasama, bersinergi dan bergotong-royong dalam upaya memajukan bangsa serta daerah kita Kabupaten Bengkalis, agar kelak menjadi negeri yang bermarwah, maju dan sejahtera.
Diakhir sambutannya H Bagus juga memaparkan persentase stunting untuk Kabupaten Bengkalis periode kepemimpinan Kasmarni Bagus Santoso (KBS) tahun 2021 - 2022 berhasil menekan angka presentase secara drastis prevalensi stunting dari 21,9 persen menjadi 8,4 persen atau menurun 13,5 persen. Melampaui Provinsi Riau 17 persen dan Nasional.
Berita Lainnya
Bupati Buka Seminar Nasional Industri dan Teknologi Politeknik Negeri Bengkalis
Ditaja Balai Kekarantinaan Kesehatan Kelas I Dumai, Bupati Buka Penyusunan Dokumen Renkon Potensi Wabah Mpox
Bupati Bengkalis Kasmarni dan Forkopimda Lakukan Pemantauan Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024
Wakil Bupati Bengkalis, Beserta Istri dan Keluarga Gunakan Hak Pilih di TPS 8 Wonosari Tengah
Tulis Komentar