Sabtu, 26 Agustus 2023 - 11:48:46 WIB - Dibaca : 217 Kali
Bupati Bengkalis Buka Pelatihan Pembuatan Roti
Editor: Indra - Rep: Ibrahim - Foto: Ibrahim
BENGKALIS, PROKOPIM - Bisnis kuliner merupakan bisnis yang sangat menjanjikan. Salah satunya kuliner roti dan kue atau bakery. Meskipun bakery bukan menjadi makanan utama masyarakat Indonesia pada umumnya, namun roti merupakan kuliner yang cukup favorit sebagai cemilan ataupun menu sarapan.
Hal ini disampaikan Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Johansyah Safri saat membuka secara resmi pelatihan pembuatan Roti, di Aula Pendopo Kantor Camat Bengkalis, Sabtu (26/08/2023) Pagi.
"Atas nama Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Johansyah menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada para narasumber dari toko bakery modilla snack Pekanbaru, atas kesediannya untuk menularkan ilmu kepada para pelaku usaha bakery Kabupaten Bengkalis," ucap Johan.
Mohon bantu para pelaku usaha kami ini, agar kelak mereka dapat menjadi pelaku usaha bakery yang berhasil, sukses dan mandiri, Tuturnya.
Pada prinsipnya kami Pemerintah Kabupaten Bengkalis sangat mendukung dengan dilaksanakannya pelatihan ini, sehingga kelak dapat mengembangkannya sebagai usaha home industri dalam upaya meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan keluarga, jelas Johansyah.
Hal ini tentunya sejalan dengan apa yang telah kita cita-citakan melalui program unggulan daerah “Perempuan berdaya keluarga sejahtera”. Karena dari program ini kita ingin agar perempuan yang ada di negeri ini khususnya, lebih berdaya dan menjadi perempuan yang hebat serta mampu menjadi motivator, akselator serta agen perubahan yang inspirasitif dan berkontribusi aktif dalam mempercepat kesejahteraan keluarga.
Mudah-mudahan dengan adanya pelatihan ini dapat meningkatkan kompetensi pelaku usaha bakery yang ada di negeri junjungan ini, sehingga kelak dapat mengembangkannya sebagai usaha home industri dalam upaya meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan keluarga," harap Johan.
Kepada peserta pelatihan, untuk mengikuti pelatihan ini dengan baik dan serius, serta dapat mengimplementasikannya secara nyata dalam menunjang bisnis serta pendapatan dalam mensejahterakan keluarga, pesannya.
Semoga peserta pelatihan kelak, benar-benar menjadi pengusaha bakery yang hebat serta handal di Negeri Junjungan Kabupaten Bengkalis ini, tutupnya.
Tampak hadir di acara tersebut Camat Bengkalis diwakili Kasi PMD Faisal Husaini, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Bengkalis diwakili Kepala Bidang Kualitas Hidup dan Perlindungan Perempuan Salahuddin, peserta pelatihan dan tamu undangan lainnya.
Berita Lainnya
Jemput Bola ke Bappenas RI, Kasmarni Sampaikan Usulan Pembangunan di Kabupaten Bengkalis
Ibu Mertua Meninggal Dunia, Bupati Kasmarni Mengaku Sangat Kehilangan Sosok Suri Tauladan
DPRD Bengkalis Gelar Paripurna Penetapan Bupati - Wabup Terpilih Pilkada 2024
Pemkab Bengkalis Ikuti Rakor Gugus Tugas Polri dan Kementerian Pertanian
Tulis Komentar