Minggu, 24 Desember 2017 - 14:23:21 WIB - Dibaca : 860 Kali

Bupati Amril Serahkan Penghargaan Kepada Pemenang Lomba Karya Tulis Ilmiah Tahun 2017

Editor: Indra - Rep: Yudi Hendra - Foto: Yudi Hendra
Teks foto: Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Bengkalis saat menyerahkan hadiah kepada pemenang karya tulis ilmiah, Kamis (24/12/2017)

BENGKALIS, HUMAS - Bupati Bengkalis, Amril Mukninin diwakili Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Bengkalis, H Ts Ilyas menyerahkan Penghargaan kepada pemenang lomba karya ilmiah tahun 2017.

Lomba yang dibagi menjadi dua kategori tersebut meliputi Kategori Pelajar Tingkat SMA sederajat Se-Kabupaten Bengkalis dan Kategori Perguruan Tinggi Negeri se–Provinsi Riau, Kamis (21/12/2017) pagi, bertempat di halaman Kantor Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kabupaten Bengkalis.

Adapun nama-nama pemenang pada kategori SMA sederajat, Juara I diraih Surya Maulana (Madrasah Aliyah Negeri 1 Bengkalis), Juara II digenggam Muhammad Fakhmi (Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 3 Bengkalis), dan Juara III diraih Mella Anggraini (Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Bantan).

Sedangkan untuk nama-nama pemenang kategori Perguruan Tinggi, Juara I diraih Meissy Yolanda (Universitas Riau), Juara II diraih Muhammad Rizqi Pratama (Universitas Muhammaddiyah Riau), Juara III diraih Eva Nurfazilla (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bengkalis).

Kepada para pemenang berhak menrima uang pembinaan, yakni untuk pemenang Kategori Pelajar diserahkan hadiah sejumlah Rp. 8.000.000,  untuk juara satu, terbaik II Rp. 6.000.000, terbaik III Rp. 5.000.000.

Sementara untuk kategori Perguruan Tinggi Pemenang terbaik I mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp. 16.000.000, terbaik II Rp.14.000.000, dan terbaik III Rp 12.000.000.

Ilyas berharap, dengan diserahkannya penghargaan tersebut dapat menjadi salah satu wujud motivasi dan rasa kepedulian Pemerintah Kabupaten Bengkalis terhadap para peserta karya tulis ilmiah.


Berita Lainnya

Tulis Komentar