Senin, 19 Maret 2018 - 8:56:16 WIB - Dibaca : 925 Kali
Pimpin Apel Hari Kesadaran Nasional:
Bupati Ingatkan Bendahara Segera Buat LPJ
Editor: Tim Humas - Rep: Muzani - Foto: Muzani
BENGKALI,HUMAS-Apel kesadaran nasional yang rutin kita selenggarakan setiap bulan ini, dilakukan dalam rangka memupuk jiwa kebangsaan kita, meningkatkan rasa nasionalisme, dedikasi, tanggungjawab dan kecintaan kita kepada Tanah Air dan Negeri Junjungan.
Demikian disampaikan Bupati Bengkalis diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Bengkalis H Bustami HY saat membacakan sambutan pada peringatan Apel Hari Kesadaran Nasional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, di halaman Kantor Bupati Bengkalis, Senin (19/3/2018) pagi.
Pada kesempatan ini Sekda juga berharap kepada seluruh organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk segera menyiapkan kegiatan-kegiatan tahun anggaran 2018, mengingat kedepannya kegiatan semakin banyak.
“Dengan dimulainya APBD Kabupaten Bengkalis pada tahun 2018, diharapkan kepada Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) segera melaksanaan anggaran sesuai DPA yang digunakan sebagai acuan pengguna anggaran yang dilaksanakan pada tahun 2018 ini, selain itu segera tetapkan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Pejabat Pelaksana Tekhnis Kegiatan (PPTK) dan menerbitkan surat keputusan pengangkatan bendahara pengeluaran,” ujar Bustami.
Berkaitan dengan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) lanjut Bustami, harus menyampaikan laporan bulanan terkait pelaksanaan tugas dan wewenang kepada KPA.
“Untuk PPTK yang telah ditunjuk oleh Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) agar dapat mengendalikan pelaksanaan kegiatan, melaporan perkembangan pelaksanaan kegiatan serta menyiapkan dokumen anggaran pengeluaran kegiatan serta semua administrasi terkait dengan pelaksanaan kegiatan,” imbuh Bustami.
Kemudian Bustami juga mengingatkan kepada bendahara pengeluaran agar meng-administrasikan seluruh kegiatan dengan menggunakan prosedur yang sesuai, serta membuat pertanggungjawaban berupa Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ).
“Untuk LPJ penerimaan dilampiri dengan, buku kas umum, buku pembantu per rincian objek penerimaan, buku rekapitulasi penerimaan harian, dan bukti penerimaan lainnya yang sah,” ungkap mantan pelaksana Tugas Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bengkalis itu.

Berita Lainnya
Bupati Bengkalis Kasmarni Hadiri Kegiatan Halal Bihalal Bersama Pemerintah Kecamatan Mandau, Tegaskan Pentingnya Silaturahmi untuk Memperkuat Pembangunan Daerah
Buka Sosialisasi Permen PAN-RB Tentang Sistem Kerja, Bupati Harapkan Birokrasi Menjadi Efektif dan Responsif Terhadap Kebutuhan Masyarakat
Kasmarni Ikuti Apel Kesiapsiagaan Karhutla Nasional yang Dipimpin Menko Polkam
Wabup Bagus Santoso Hadiri Rapat Paripurna Pengesahan Perubahan Propemperda Tahun 2025 DPRD Bengkalis
Tulis Komentar