Senin, 01 April 2019 - 16:56:13 WIB - Dibaca : 529 Kali

Pada Acara Apel 3 Pilar

Sekda Bustami Himbau Seluruh Komponen Masyarakat Wujudkan Pemilu 2019 di Bengkalis aman, Damai dan Sejuk

Editor: Nurhadi - Rep: Bambang Riyanto - Foto: Bambang Riyanto
Teks foto: Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis H. Bustami HY menghadiri Apel 3 Pilar yang di Taja Oleh Kepolisian Daerah Riau bertempat di Halaman Kantor Gubernur Riau
PEKANBARU,HUMAS - Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis H. Bustami HY menghadiri Apel 3 Pilar yang di Taja Oleh Kepolisian Daerah Riau bertempat di Halaman Kantor Gubernur Riau, Senin (1/4) pagi. 
Wakil Gubernur Riau Edy Nasution memimpin Apel Tiga Pilar bersama Kapolda Riau Irjen Pol Widodo Eko Prihastopo dan Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Muhammad Fadjar. Apel ini gelar dalam rangka meningkatkan sinergitas antara Masyarakat, TNI, Polisi dan ASN untuk mendukung Pemilihan Umum 2019 yang aman, damai dan sejuk, guna mewujudkan Riau yang kondusif.
 
Pada kesempatan itu, Wagubri mengatakan "Dengan adanya Apel 3 Pilar ini yang merupakan bentuk kepedulian kita terhadap kondisi bangsa ini bersepakat menciptakan Pemilu yang Aman, Damai dan Sejuk".
Lebih lanjut Edy mengatakan, seluruh elemen berkewajiban untuk mensukseskan Pileg dan Pilpres 2019 dengan sebaik-baiknya. Mari kita saling bersatu dengan menyamakan persepsi membangun citra bangsa, melalui keberhasilan penyelenggaraan pesta demokrasi yang bermartabat sesuai dengan perundang-undangan, serta meningkatkan nilai-nilai kemanusiaan yang mengedepankan etika kesantunan politik. 
 
"Kesantunan berpolitik ini harus menjadi tujuan kita bersama, agar ruh Pileg dan Pilpres 2019 tidak ternoda oleh tindakan-tindakan yang dapat merugikan masyarakat di kemudian hari" ujarnya.
Diakhir penyampaian mantan Dandrem 031 Wirabima ini berpesan kepada Media massa, media sosial dan lembaga survei agar ikut mendorong Sosialisasi Pileg dan Pilpres 2019 dan konsolidasi demokrasi lokal, serta ikut menyuarakan dan mencegah praktik buruk.
 
"Pers berperan dalam menggalakkan pendidikan politik untuk para pemegang hak pilih. Semakin tinggi tingkat edukasi masyarakat, akan semakin rasional mereka ikut berpartisipasi dalam Pileg dan Pilpres 2019".
 
Kegiatan ini diikuti oleh Forkopimda Riau dan Forkopimda dari 8 Kota/Kabupaten yaitu Kota Pekanbaru, Kota Dumai, Kabupaten Kampar, Kabupaten Siak, Kabupaten Rokan Hulu, Kabupaten Rokan Hilir, Kabupaten Bengkalis, dan Kabupaten Kepulauan Meranti.
Pada kesempatan itu Sekda Bengkalis menyampaikan bahwa sebagai salah satu upaya menyukseskan Pemilu 2019, pada 17 April mendatang, seluruh komponen masyarakat daerah ini, sepakat dan berkomitmen mewujudkan, agar seluruh tahapan pemilu 2019 di Kabupaten Bengkalis, berlangsung aman, damai dan sejuk.
Dan terakhir acara di lanjutkan dengan penandatangan Deklarasi Pemilu Damai dan terakhir pembagian Doorprize.
 

Berita Lainnya

Tulis Komentar