Rabu, 17 Januari 2018 - 16:34:56 WIB - Dibaca : 564 Kali

Coffe Morning Bersama Insan Pers di Hotel Grand Zuri:

Bupati Bengkalis Ajak Insan Pers Kawal Bengkalis Dari Berita Hoax

Editor: Muhammad Fadhli - Rep: Muhammad Iqbal - Foto: Doni Afzan HS
Teks foto: Bupati bengkalis berfoto ria usai coffe morning dengan insan pers, Rabu (17/1/2018) pagi.

DURI, HUMAS - Partisipasi media sangat dibutuhkan, bukan saja dalam pembangunan demokrasi, tetapi juga seluruh aspek pembangunan. lebih-lebih pembangunan di bidang informasi dalam rangka mencerdaskan kehidupan masyarakat.

Demikian disampaikan Bupati bengkalis Amril Mukminin saat coffee moorning bersama insan pers yang bertugas di Kecamatan Mandau, Bathin Solapan, Pinggir dan Talang Muandau, bertempat di hotel Grandzuri, Duri, Kecamatan Mandau.

Pertemuan yang yang dihadiri oleh insan pers tersebut bertujuan untuk meningkatkan kerjasama dan komitmen antara Pemerintah kabupaten Bengkalis dengan insan pers.

Pada waktu bersamaan, Bupati Amril berharap kepada rekan-rekan wartawan yang bertugas di Kecamatan Mandau, Pinggir, Bathin Solapan dan Talang Muandau, untuk tetap lapang dada dalam menerima kritisi yang ingin diberikan.

"Kami berharap kepada seluruh insan pers agar senantiasa mengedepankan informasi yang cerdas, edukatif dan bermartabat, serta raih informasi yang fiktif," imbuh mantan Anggota DPRD Bengkalis tiga periode itu.

Masih kata Kepala Daerah Bengkalis, Jika terdapat suatu masalah, diharapkan kepada rekan wartawan untuk lakukan klarifikasi terhadap setiap isu yang berkembang terlebih dahulu, sebelum dijadikan berita untuk konsumsi publik.

"Junjung tinggi etika atau kode etik jurnalistik dalam pemberitaan. Mari bersama kita kawal daerah ini agar tidak ada oknum-oknum yang suka menggegerkan publik dengan berita hoax nya," tegas Amril

"Lebih-lebih yang hanya mengaku seorang wartawan, yang memanfaatkan era keterbukaan informasi ini, keberadaan undang-undang tentang keterbukaan informasi publik dan undang-undang pers, untuk melakukan tindakan-tindakan yang tidak sesuai dengan kode etik jurnalistik," sambung Bupati Bengkalis

Turut mendampingi Bupati kala itu, Asisten perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Bengkalis, Heri Indra Putra, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Pengelolaan Aset dan Keuangan Daerah, Bustami HY dan sejumlah kepala perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis.

Kemudian Plt Camat Mandau Basuki Rahmad, Camat Bathin Solapan Iskandar, Camat Pinggir Djamaludin dan Camat Talang Muandau Toharudin, dan beberapa Anggota DPRD Bengkalis dapil Mandau dan Pinggir.

 


Berita Lainnya

Tulis Komentar