Minggu, 22 Juli 2018 - 12:03:30 WIB - Dibaca : 1119 Kali

1.100 Peserta Lomba Mancing Meriahkan Hut Bhayangkara Ke-72

Editor: Yeni Mayasari - Rep: Beby Candra - Foto: Sumanto
Teks foto: Kapolres Bengkalis, AKBP Yusuf Rahmanto Melempar Tali Pancing Tanda Dimulainya Perlombaan Mancing Sempena Hut Bhayangkara Ke-72, Minggu (22/7) di Selat Bengkalis.

BENGKALIS, HUMAS – Sempena hut Bhayangkara ke-72, Polisi Resort (Polres) Bengkalis  menggelar lomba memancing, Minggu (22/7) pagi, di lapangan pasir Bandar Sri Laksamana Bengkalis.

Acara tersebut diikuti 1.100 orang peserta dengan berlomba-lomba untuk mendapatkan ikan yang terberat. Nantinya hasil timbangan ikan yang terberat akan mendapatkan hadiah utama sebuah sepeda motor dan 14 hadiah pendukung lainnya.

Lomba memancing tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati Bengkalis yang diwakili Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Herliawan. Dalam sambutan tertulisnya, Bupati Bengkalis mewakili Pemerintah Kabupaten Bengkalis tentunya menyambut baik acara lomba memancing yang merupakan perwujudan dan kecintaan masyarakat terhadap pelestarian laut, serta ajang ini merupakan salah satu cara menarik kunjungan wisata ke Bengkalis.

“Lomba mancing yang ditaja oleh Polres Bengkalis selain untuk mempererat silaturahim, memupuk semangat kebersamaan serta kemitraan  antara jajaran Polres Bengkalis dan masyarakat, tentunya juga sebagai salah satu even wisata di negeri junjungan yang kita cintai ini.”, Kata Herliawan.


Sementara itu Wakil Ketua DPRD Bengkalis Indra Gunawan yang turut hadir menyaksikan perlombaan tersebut mengatakan bahwa Bengkalis merupakan kawasan yang berdekatan dan berbatasan langsung dengan malaysia,  tentunya tidak hanya hal positif yang ada tetapi juga banyak pengaruh negatif yang masuk di negeri junjungan yang sama-sama kita cintai ini.

“Beberapa hari yang lalu, sesuai informasi yang kami himpun dari group mancing di Rupat bahwasanya di Rupat Utara, tepatnya di desa Kadur telah terjadi transaksi narkoba yang sangat besar jumlahnya. Kami berharap kepada Kapolres Bengkalis siap dan mampu memberantas peredaran narkoba tersebut”, harap Indra Gunawan yang akrab disapa Eet tersebut.

Adapun Hadiah yang diperebutkan yakni, Juara I satu unit Honda CRF, Juara II satu unit Honda Vario, Juara III satu unit Honda Beat Street, dan hadiah pendukung lainnya seperti tiga buah sepeda gunung serta door prize yang akan dibagikan kepada seluruh peserta mancing.

Turut hadir dan memeriahkan acara tersebut Kapolres Bengkalis AKBP Yusuf Rahmanto, serta Forkopinda dan undangan lainnya.

 

 


Berita Lainnya

Tulis Komentar