Jumat, 25 Januari 2019 - 15:05:43 WIB - Dibaca : 1590 Kali
Pengurus IMKM Pekanbaru Resmi Dilantik
Editor: Yeni Mayasari - Rep: Muzani - Foto: Zahirman Agus
MANDAU, HUMAS - Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Haholongan hadiri Pelantikan Ikatan Mahasiswa Kecamatan Mandau (IMKM) Pekanbaru, Jum'at (25/1) pagi, di Gedung Bathin Betuah Kecamatan Mandau.
Dalam sambutan Bupati Bengkalis yang dibacakan Haholongan, mengucapkan selamat dan tahniah kepada pengurus IMKM Pekanbaru yang baru saja dilantik.
"Semoga Kepercayaan yang diberikan kepada adik-adik menjadi sebuah motivasi untuk pengembangan diri dan organisasi maupun memberikan kontribusi bagi Pemerintah Kabupaten Bengkalis dan Khususnya di Kecamatan Mandau ini", pinta Haholongan.
Lebih lanjut Haholongan mengatakan bahwa IMKM yang berada di Kota Pekanbaru merupakan suatu wadah pemersatu mahasiswa yang menuntut ilmu di Pekanbaru serta sebagai wadah untuk saling berkomunikasi antar mahasiswa Kecamatan Mandau.
"Kami berharap kepada pengurus baru nantinya untuk dapat memberikan kontribusi yang baik bagi Kabupaten Bengkalis, baik secara ide, pemikiran maupun dalam mendukung program pembangunan yang telah kami buat, serta ilmu yang telah didapat bisa diaplikasikan kepada masyarakat", harapnya juga berharap mampu mengaplikasikan kinerjanya sesuai dengan tema Pengukuhan Peran Strategis Mahasiswa Dalam Mewujudkan Kecamatan Mandau Lebih Baik.
Sementara Camat Mandau yang diwakili Sekretaris Camat Mandau M. Rusydy mengajak mahasiswa untuk menjadikan organisasi IMKM ini seperti jarum jam yang tidak pernah berhenti, yang terus berkarya dan saling berpacu dalam memajukan organisasi.
"Organisasi ini harus mampu bersinergi dengan Pemerintah Daerah khususnya di Kecamatan Mandau, mari kita melanjutkan program yang telah dicanangkan oleh camat mandau", jelasnya seraya menjelaskan program Kecamatan yakni Program Kamis bersih, Shalat Magrib dan isya' berjamaah, dan program penyaluran zakat.
Tampak hadir Kepala Desa Bathin Betuah diwakili Sekdes, Supianto, Forkopimda Kecamatan Mandau, Sekjen Partai Golkar Septian Nugraha, Ketua Umum IMKM Hifzil Maulana Sofi, Ketua Demisioner IMKM, Fauzan Suhandar.
Berita Lainnya
Senandungkan lagu Rungkad, Bupati Kasmarni Dan Happy Asmara Kompak Guncang Kota Duri
Ikuti Lomba Video Sempena Hari Jadi Bengkalis ke-509, dan Menangi Jutaan Rupiah
Amril : PP Harus Jadi Corong Pembangunan
IPMKB Gelar Kongres IX, Rangga Saputra Terpilih Sebagai Ketua Umum IPMKB
Tulis Komentar