Sabtu, 29 Juni 2019 - 13:15:36 WIB - Dibaca : 1418 Kali
Upaya Pemerintah Kabupaten Bengkalis Menarik Wisatawan Daerah, Nasional dan Mancanegara
Bupati Bengkalis Buka Kelolima Motor Cross Pantai Ketapang
Editor: Nurhadi - Rep: Sumanto - Foto: Muhammad Iqbal
RUPAT, HUMAS - Bupati Bengkalis diwakili Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bengkalis, Anharizal menghadiri sekaligus membuka secara resmi acara Kelolima Motor Cross bertempat di pantai Ketapang Desa Cingam Kecamatan Rupat, Sabtu (29/6/2019) pagi.
Dalam sambutan tertulis Bupati Bengkalis, yang dibacakan Anharizal menyampaikan potensi alam yang masih cukup baik, hutan rawa gambut, pantai dan pulau kecil serta potensi suku melayu asli merupakan daya tarik tersendiri bagi pengunjung, satu diantara sekian banyak potensi tersebut kita memiliki potensi wisata pantai ketapang (ketapang beach) pulau rupat dengan hamparan pantai yang panjang dan berhadapan langsung dengan Negara tetangga Malaysia.
"Tentunya potensi wisata pantai yang kita miliki ini perlu dilakukan pengembangan demi mendorong terciptanya peningkatan pendapatan masyarakat yang pada gilirannya akan mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat itu sendiri," Ucap Anharizal.
Lebih lanjut kata Anharizal pengembangan objek wisata di Kabupaten Bengkalis secara langsung maupun tidak langsung juga berdampak dalam mendorong pertumbuhan dan pengembangan wilayah, baik secara fisik, sosial, budaya dan ekonomi.
"Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga berusaha untuk melakukan promosi, menarik minat wisatawan lokal, daerah maupun manca negara melalui pelaksanaan kegiatan kelolema motor cross di pantai ketapang ini, dan kegiatan ini akan kita jadikan sebagai event tahunan dalam kalender tetap dinas pariwisata Kabupaten Bengkalis," Ujar Anharizal.
Kita berharap lanjut Anharizal dengan kegiatan ini kiranya akan tercipta kemajuan dalam upaya memajukan kepariwisataan daerah dalam jangka panjang untuk mewujudkan Kabupaten Bengkalis sebagai daerah tujuan wisata bagi wisatawan nusantara maupun manca negara.
Diakhir sambutannya Bupati Bengkalis berharap event motor cross di Kecamatan Rupat ini dapat ditingkatkan baik kualitas maupun kuantitas peserta dan meminta kepada seluruh peserta yang berkompetisi dalam event ini agar dapat mentaati seluruh peraturan serta ketentuan yang telah disepakati bersama dalam kepanitiaan ini.
"Kami berharap kepada semua pihak, agar dapat menjaga keamanan dan ketertiban pelaksanaan kelolima motor cross, sehingga dapat berjalan lancar dan yang tak kalah pentingnya adalah jalin silaturrhami antar semua crosser," pungkas Anharizal.
Tampak hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis H. Abdul Kadir, Kapolres Bengkalis Yusup Rahmanto, Danramil Rupat Kapten Inf Sagino, Camat Rupat Hanafi serta ribuan masyarakat.
Berita Lainnya
Tunjukkan Kesyukuran, Ketua TP-PKK Dan Ketua DWP Bengkalis Lakukan Ziarah Kubur Dan Berikan Bantuan
Ketua SRB Apresiasi Sambutan Bekdax Bengkalis PD Kopdar Besamo
Komunitas Supermoto Riau, Akan Sambangi Bengkalis
Baznas Salurkan Zakat Ekonomi, Kesehatan dan Kemanusiaan Di Kecamatan Siak Kecil
Tulis Komentar