Selasa, 29 Juni 2021 - 5:22:57 WIB - Dibaca : 236 Kali
Berikan Jawaban Atas Pandum Fraksi DPRD Terkait Ranperda RPJMD, Bupati Kasmarni Berikan Apresiasi dan Harapkan Sinergitas
Editor: Nurhadi - Rep: Sudiyo - Foto: Sudiyo
BENGKALIS, PROKOPIM - Bupati Bengkalis Kasmarni memberikan apresiasi kepada seluruh fraksi DPRD Bengkalis yang telah memberikan pandangan umum terkait Ranperda Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Bengkalis 2021-2026.
"Terimakasih kepada seluruh fraksi yang telah menyatakan pendapatnya demi keberlangsungan masyarakat Kabupaten Bengkalis yang lebih tentram dan sejahtera dimasa kepemimpinan Kasmarni dan Bagus Santoso," ungkap Kasmarni saat memberikan jawaban atas pandangan umum fraksi DPRD Kabupaten Bengkalis terhadap Ranperda RPJMD tahun 2021-2026, di Ruang Rapat DPRD Bengkalis, Senin (28/6/2021).
Kepala Daerah Bengkalis berharap dengan jawaban yang telah disampaikan ini, seluruh Pansus DPRD dan Perangkat Daerah terkait bisa langsung bergerak cepat dalam penyelenggaraan kegiatan yang tertaut dalam RPJMD.
"Jadi kami berharap kerja sama dan sinergitas khususnya dalam pengawasan. Supaya RPJMD yang telah disusun dapat dilaksanakan sesuai dengan apa yang telah direncanakan demi terwujudnya satu tujuan yakni pembangunan yang berkeadilan, merata dan dapat dinikmati oleh seluruh lapiasan masyarakat Kabupaten Bengkalis," ungkapnya.
Karena sehebat apapun perencanaan yang telah disusun sambung Bupati Wanita Pertama di Riau tersebut, jika Perangkat Daerah tidak memahaminya secara utuh dan memaksimalkan perannya masing-masing, maka seluruh program dan kegiatan yang telah kita rencana bersama akan menjadi sia-sia karena tidak akan tercapai, terarah dan terukur dalam mewujudkan Visi dan Misi Daerah.

Berita Lainnya
Bupati Kukuhkan ASPEKPIR Kabupaten Bengkalis 2025–2030, Siap Perjuangkan Kesejahteraan Petani Sawit
Bupati Kasmarni Sampaikan Duka Mendalam Atas Wafatnya Kepala Kejaksaan Negeri Bengkalis, Dr. Sri Odit Megonondo
Penanaman Jagung Serentak Kuartal III, Wujud Kolaborasi Polres Bengkalis dan Pemkab Dukung Swasembada Pangan
Buka Peningkatan Penyelenggaraan Pelayanan Publik dan Pelayanan Mandiri, Bupati Sampaikan 6 Poin Penting
Tulis Komentar