Rabu, 07 Juli 2021 - 13:29:17 WIB - Dibaca : 218 Kali

Laksanakan Pembekalan, TP-PKK Siap Jalankan Program Pemerintah

Editor: Yeni Mayasari - Rep: Syariah - Foto: Bambang Riyanto

BENGKALIS, PROKOPIM - TP-PKK Kabupaten Bengkalis lanjut mengikuti pembekalan setelah Bupati Kasmarni membuka resmi pembekalan TP-PKK Kabupaten Bengkalis masa bhakti 2021-2026 semalam sore, Rabu (7/7/2021) di Gedung Daerah Datuk Laksamana Raja Dilaut.

Pembekalan diisi oleh Narasumber Erlina Sekretaris TP-PKK Provinsi Riau dan Widyawati Staf Sekretariat Provinsi Riau, dihadiri oleh Ketua TP-PKK Hj. Siti Aisyah, Ketua Dharma Wanita Persatuan Hj. Akna Juwita dan diikuti seluruh pengurus TP-PKK masa bakti 2021- 2026.

Sebelum pembekalan, Ketua TP-PKK Hj. Siti Aisyah mengatakan, kegiatan ini salah satu kunci keberhasilan program PKK, jika seluruh anggota maupun pengurus PKK memahami tugas pokok, fungsi serta peran terkait 10 program pokok PKK, maka Insya Allah keberhasilan program dapat dicapai dengan baik.

Mengarah Rakernas ke-9, Narasumber Erlina mengatakan, program PKK harus sejalan dengan program pemerintah karena TP-PKK adalah mitra yang berfungsi sebagai fasilitator, perencana, pelaksana, penggali dan penggerak untuk terlaksananya program.

Saat ini, sambungnya, program yang dibuat TP-PKK desa belum maksimal. TP-PKK kabupaten harus memastikan semua program bisa tersalurkan di masyarakat dan seluruh kader TP-PKK disetiap desa bisa melaksanakan program dengan dana pemerintah desa yang ada.

"Ada masyarakat diberbagai pelosok daerah yang membutuhkan tangan, pemikiran, kreativitas dan kerja keras kita, saya tekankan disini, Pengurus PKK harus menjabat atas niat hati yang ikhlas," pesan Erlina.

Sementara itu, Widyawati selaku pemateri ke-2 menyampaikan TP-PKK harus mengedepankan pemberdayaan masyarakat dan responsif terhadap kebutuhan, bangun kerja sama dengan lembaga lain, lakukan pembinaan pada kelompok-kelompok PKK/Dasawisma yang ada di desa/kelurahan.


Berita Lainnya

Tulis Komentar