Selasa, 24 Maret 2015 - WIB - Dibaca : 771 Kali
Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) menyangkut banyak aspek. Yaitu aspek sikap mental, perilaku, aspek kemampuan, aspek intelegensi, aspek agama, aspek hukum, aspek kesehatan dan sebagainya. Kesemua aspek ini merupakan dua potensi yang masing-masing dimiliki oleh tiap individu, yaitu jasmaniah dan rohaniah.
[caption id="attachment_2741" align="aligncenter" width="800"]
Tidak dapat dipungkiri bahwa aspek jasmaniah selalu ditentukan oleh rohaniah yang bertindak sebagai pendorong dari dalam diri manusia. Untuk mencapai SDM berkualitas, usaha yang paling utama sebenarnya adalah memperbaiki potensi dari dalam manusia itu sendiri. Hal ini dapat diambil contoh seperti kepatuhan masyarakat terhadap hukum ditentukan oleh aspek rohaniah ini. Dalam hal ini pendidikan Islam memiliki peran utama untuk mewujudkannya.
Oleh sebab itu, kata Bupati Bengkalis H Herliyan Saleh, pembangunan pendidikan agama Islam menjadi bagian tak terpisahkan dari pembangunan pendidikan dan peningkatan SDM secara keseluruhan. Bukan hanya diperhatikan, tetapi didukung sepenuhnya.
Hal itu dikemukakan Bupati sempena acara pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kecamatan Bengkalis 2015. Pembukaan MTQ yang dipusatkan di halaman Masjid Jamik Kelapapati Laut, Desa Kelapapati tersebut dilaksanakan Minggu (22/3/2015) malam.
Sebagai salah satu wujud perhatian dan dukungan dimaksud, imbuh Bupati, setiap tahunnya sekitar Rp30 miliar dana dialokasikan Pemerintah Kabupaten Bengkalis. Dana tersebut diperuntukan sebagai bantuan honor daerah untuk guru madrasah. Terutama untuk madsrasah yang bukan berstatus negeri.
Dikonfirmasi terpisah, karena dana tersebut dialokasikan melalui Bagian Kesejahteran Sekretariat Daerah Bengkalis, Kepala Bagian H Eri Kusuma Pribadi, membenarkan hal tersebut.
Kata mantan Camat Merbau ini, setiap tahunnya, anggaran honor daerah untuk guru madrasah di kabupaten yang memiliki 22 Madrasyah Ibtidaiyah, 46 Madrasah Tsanawiyah dan 29 Madrasah Aliyah Swasta ini, memang sekitar Rp30 miliar setiap tahunnya.

Berita Lainnya
Pangdam I BB Instruksikan Prajurit di Lapangan Cepat Atasi Karlahut
Bupati Kunjungi Korban Rumah Terbakar, Amril Prihatin dan Berharap Korban Tetap Sabar
Amril : Layani Masyarakat Dengan Pola 3S
Bupati Amril Dapat Surprise dari Karyawan Chevron
Tulis Komentar